11 Dekan Baru UNS Solo Resmi Dilantik

Rektor Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Prof Jamal Wiwoho hari ini Jumat (10/5) siang  melantik 11 Dekan baru untuk masa bakti 2019-2023.


Pelantikan dan pengambilan sumpah Dekan baru UNS berlangsung di Auditorium GPH Haryo Mataram.   

Dia menyampaikan, ada perubahan komposisi, jika dalam periode sebelumnya hanya ada 10 dekan namun untuk periode ini bertambah satu.

"Berbeda dengan periode sebelumnya, yang dilantik ini merupakan kapten-kapten tim dari 11 fakultas dan FKOR merupakan fakultas termuda di UNS," jelasnya dalam sambutan.

Diharapkan, dekan terlantik bisa membawa UNS dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN) BLU menjadi PTN Berbadan Hukum, yang tantangan ke depannya akan semakin berat.

"Nantinya kita akan melakukan penilaian setiap tahun terhadap para dekan, termasuk di dalamnya apakah bisa merealisasikan janji-janjinya untuk mengembangkan UNS menjadi PT yang baik dan bermutu," lanjutnya.

Selain itu akan dilakukan evaluasi terhadap prodi yang tidak memiliki akreditasi A. Jajaran dekan harus segera mempersiapkan dengan baik supaya prodi yang memiliki akreditasi C atau B bisa jadi A. Sedangkan, prodi akreditasi A segera memperoleh akreditasi internasional.