Seorang anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol) PP Surakarta ditemukan tewas tidak wajar di rumahnya sendiri, Kamis (13/9).
- Bayi Perempuan Lengkap Dengan Plasenta Ditemukan Sungai Gabahan
- Grand Livina Terbakar Di Tol Banyumanik, Diduga Alami Korsleting
- Teguh Santosa: Kedaulatan Pangan Dan Kepantasan Bertetangga
Baca Juga
Jaka Setiana (51), warga Minapadi RT 05 RW 9, Nusukan, Banjarsari ditemukan sudah dalam keadaan meninggal penuh luka oleh istrinya sendiri, Siti Munawaroh, Kamis dini hari.
Berdasarkan informasi yang diperoleh di lapangan, waktu itu, Siti berniat membangunkan Jaka untuk diajak salat tahajud. Tetapi, saat hendak membangunkannya, ternyata korban sudah tergeletak di teras yang ada di lantai dua.
Anak korban Adila Secarleta menuturkan, setelah melihat ayahnya, ibunya lalu memanggil pakdenya, Suyamto untuk mengangkat ke tempat tidur.
Setelah dibaringkan, lanjut Adila, ditemui sejumlah luka pada tubuh korban seperti di bagian wajah, kepala bagian belakang, tangan, dan juga di bagian kaki. Adila mengaku tidak mengetahui secara pasti penyebab ayahnya meninggal.
Dirinya hanya mengatakan, bahwa sebelum ditemukan meninggal ayahnya baru saja mengamankan kirab malam satu Sura dan baru pulang Rabu (12/9) sekira pukul 03.30 WIB.
"Dan setelah itu bapak sudah tidak keluar kamar lagi, padahal biasanya bapak turun untuk mengambil air wudlu kalau mau salat. Tapi seharian itu tidak, dan ditemukan sudah meninggal dunia," ucapnya.
Sementara itu, Kasatreskrim Polresta Surakarta, Kompol Fadli menyebutkan, pihak kepolisian tidak memproses masalah kematian korban. Pasalnya, dari pihak keluarga tidak berkenan kasus tersebut diselidiki.
"Pihak keluarga tidak ingin kasus ini diperpanjang dan dilidik oleh kepolisian karena menganggapnya sebagai kematian yang wajar. Keluarga sudah membuat surat pernyataan tertulis yang menyatakan bahwa masalah tersebut tidak perlu diusut," katanya.
Kendati demikian, Fadli menyebutkan, sebelumnya pihaknya telah mendatangi TKP dan sempat akan menggelar langkah awal penyelidikan.
- Tak Kuat Nanjak, Truk Tabrak Motor, Lalin Tanjakan Unika Macet
- Viral Mobil Dinas Grobogan Terlibat Kecelakaan: Korban 1 Tewas, 1 Kritis
- Pemutakhiran Pemberangkatan Kereta: Penumpang Dialihkan Ke Stasiun Poncol