Bencana banjir merendam Gubug, Grobogan, Selasa (21/1). Banjir ini berdampak menyebabkan perjalanan Kereta Api terganggu. Rel KA di jalur arah Jakarta-Surabaya terputus akibat kerusakan terjadi longsoran di bagian bawah rel.
Manager Humas KAI Daop IV Semarang Franoto Wibowo menjelaskan, pihaknya segera turun dan melakukan langkah penanganan perbaikan jalur di titik terdampak banjir. Namun, jalur belum dapat dilalui operasional kereta api.
"Sampai sejauh ini penanganan jalur rusak masih dilakukan di lapangan. Kami berharap banjir segera surut dan operasional KA kembali normal," jelas Franoto.
Menurut Franoto, penanganan perbaikan jalur rel KA terdampak itu, dilakukan dengan menggunakan alat berat serta material dibutuhkan.
Kondisi banjir yang belum surut, serta PT KAI masih melakukan penanganan, sampai sejauh ini jalur KA Jakarta-Surabaya belum dapat dilalui.
Lokasi jalur rel KA terputus akibat banjir tersebut tepatnya berada diantara Stasiun Gubug dan Kedungjati pada Km 32+5/7. Nantinya, PT KAI akan mengoperasikan kembali jalur ketika kondisi sudah aman dan banjir telah surut.
"Dengan terganggunya operasional perjalanan KA dari Jakarta menuju Surabaya, kita alihkan jadwal KA yang terhambat ke rute lain sampai jalur aman digunakan. Jika sudah aman dan kami pastikan tidak membahayakan, jalur akan kembali difungsikan normal," terang Franoto.
Di lokasi jalur rel terdampak, petugas KAI membersihkan dampak banjir dan penanganan dengan memperbaiki jalur terkena banjir. Petugas menangani perbaikan jalur rel intensif, sehingga dapat segera dibuka sewaktu-waktu.
Atas nama PT KAI, KAI Daop IV Semarang menyampaikan permintaan maaf atas terganggunya perjalanan kereta api yang merugikan para penumpang.
"Kami memohon maaf sebesar-besarnya, bagi pelanggan kami persilahkan untuk melakukan pembatalan tiket dan pengembalian biaya pembelian tiket 100 persen," jelas Franoto.
Musibah banjir ini menyebabkan jalur rel KA jurusan Jakarta-Surabaya dialihkan dan ditutup sementara tak dapat dilalui sejak, Selasa (21/1) pukul 04.44 WIB. Demi kelancaran pelayanan, PT KAI Daop IV Semarang menerapkan rekayasa pengalihan jalur rute perjalanan. Rute KA dari Surabaya atau Jakarta dialihkan sementara untuk menjamin perjalanan normal.
- Ketua DPRD Demak Janji Berjuang Keras Atasi Masalah Banjir Rob
- Tinjau Banjir Kaligawe, Mbak Ita Ingin Penanganan Maksimal
- Ruang Kelas SMP 9 Batang Dibersihkan, Pembelajaran Segera Dioptimalkan