Bupati Kendal Canangkan Vaksinasi Ibu Hamil

Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal menggelar vaksinasi bagi ibu hamil dimulai serentak di 20 kecamatan yang ada di kabupaten Kendal, hari ini, Kamis (16/9).


"Hari ini kami melakukan Pencanangan Vaksinasi Ibu Hamil dengan sasaran kandungan 13-34 Minggu yang dipusatkan di Puskesmas 2 Kendal. Jadi kegiatan ini serentak di tiap puskesmas yang ada di kecamatan melakukan hal yang sama vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil. Yang divaksin di puskesmas 2 Kendal ini ada 70 ibu hamil,” kata Bupati Kendal Dico M Ganinduto.

Pencanangan vaksinasi ibu hamil yang dilakukan pemerintah kabupaten Kendal sebagai upaya percepatan vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil.

"Telah tercatat di Dinkes Kendal sudah ada 16 ibu hamil yang meninggal terpapar Covid-19 dalam kurun waktu Januari hingga September 202. Jadi kami berupaya agar kejadian seperti itu tidak lagi terjadi,” jelasnya. 

Sebelumnya, Dinas Kesehatan Kabupaten Kendal telah melakukan vaksinasi ibu hamil sebanyak 1600 dari total keseluruhan 4000 ibu hamil. 

Ibu hamil yang ingin divaksinasi Covid-19 menurutnya bisa menghubungi kelompok bidan desa masing-masing atau ke puskesmas terdekat dengan lebih dulu mendaftar. 

Syarat lain seperti kalangan lain yaitu berbadan sehat, terkecuali punya komorbid maka harus terkontrol dan dibolehkan oleh dokter. 

"Stok vaksin kami saat ini melimpah dan kami ditarget setiap harinya 28000 vaksinasi padahal biasanya hanya 5000 hingga 6000 dan itu biasanya 3-4 hari sudah habis. Proses vaksinasi di kabupaten Kendal saat ini sudah mencapai 30 persen lebih atau hampir 300 ribu warga yang sudah divaksinasi. Semoga akhir September bisa mencapai 70 persen," ujarnya. 

Ketua Tim Penggerak PKK kabupaten Kendal, Cacha Fredericha, mengatakan, banyak ibu hamil di Kendal yang masih ketakutan untuk melakukan vaksinasi Covid-19. 

"Ya masih banyak ibu hamil yang ketakutan kalau mau divaksin. Mereka enggan dan takut divaksin karena minimnya informasi yang mereka dapat. Inilah yang membuat tim penggerak PKK Kendal harus hadir ditengah-tengah ibu-ibu memberikan informasi yang baik dan benar memgenai vaksin Covid-19. Kita juga harus bantu pemerintah kabupaten maupun pusat agar program vaksinasi covid 19 ini sukses," kata Ketua Tim Penggerak PKK Kendal, Cacha Fredericha saat mendampingi suaminya Bupati Kendal, Dico M Ganinduto. 

Cacha juga memperkenalkan aplikasi 'PrimaKu', aplikasi kesehatan anak yang dibuat untuk mempermudah orang tua di Indonesia dalam memantau tumbuh kembang anak sejak dini secara berkala dan berkelanjutan. 

"Di aplikasi ini bisa dilihat data jumlah angka stunting, terserang diare, demam berdarah dan aplikasi ini didukung oleh Ikatan Dokter Anak Indonesia," jelasnya.