Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Tengah bersama Satuan Lalu Lintas Polres Salatiga melakukan terobosan kreatif dengan melakukan penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas melalui Etle Drone di Exit Toll Salatiga, Selasa (12/9).
- Naik Pangkat, 10 Personil Lanud JB Soedirman Mandi Kembang
- Pangdam IV/Diponegoro Tanam Jagung Di Bantir Sumowono
- Polres Magelang Kota Bersama PSMTI Bedah Rumah Warga
Baca Juga
Kanit Sigar Subdit Gakkum Ditlantas Polda Jawa Tengah, AKP Agistaryan mengungkapkan, sosialisasi penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas melalui ETLE drone.
"Dengan ETLE Drone bisa menjangkau lebih luas terhadap pelanggaran yang tidak tercover melalui ETLE statis maupun ETLE hand held," ungkapnya.
Kelebihan lain dari penggunaan ETLE drone, petugas dapat mengcapture pelanggaran lalu lintas dari sudut 360 derajat.
Sehingga diharapkan dengan kemampuan tersebut seluruh pelanggaran dapat ditindak.
"Selain tentunya, dapat meningkatkan kedisiplinan masyarakat serta menurunkan angka fatalitas akibat kecelakaan lalu lintas," jelas AKP Agistaryan.
Mekanisme penindakan melalui Etle drone ini sama dengan ETLE statis maupun mobile. Setelah tercapture selanjutnya kita kirim ke 'big office' dan divalidasi. Dari data tersebut diketahui alamat pelanggar dan dikonfirmasi.
"Selanjutnya, pelanggar bisa membayar denda di wilayah masing-masing," pungkasnya.
Apabila tidak membayar denda tilang yang sudah ditentukan maka akan dilaksanakan langkah-langkah pemblokiran.
"Dan saat membayar pajak maka harus membayar denda tilang dahulu," lanjut dia.
Kasat Lantas Polres Salatiga AKP Suci Nugraheni menambahkan, kegiatan sosialisasi antara Polda Jateng dan Polres Salatiga sebagai upaya menjamin terselenggaranya Kamseltibcar lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas).
Selain itu, kata dia, guna menurunkan angka pelanggaran serta fatalitas korban akibat kecelakaan lalu lintas khususnya di Kota Salatiga.
Dia menyampaikan, ETLE drone juga bisa dimanfaatkan untuk memantau arus lali lintas sekaligus apabila ada pelanggaran dapat ditindak langsung dengan difoto.
- Lampaui Target, Bulan Dana PMI 2024 di Blora Berhasil Kumpulkan Rp1.124.266.872,00
- Wagub Jateng Beri Tawaran Selesaikan Bareng Persoalan Kemiskinan, Pernikahan Usia Dini Dan Stunting
- Masyarakat Diimbau Tetap Jaga Kebersihan dari Tanaman Kering Hadapi Iklim El Nino