Ditpolairud Polda Jawa Tengah Patroli di Perairan Semarang

DitPolairud Polda Jawa Tengah melakukan patroli di Perairan Semarang menjelang Hari Raya Idul Fitri.


Patroli dilakukan menggunakan dua kapal patroli dan kapal spesifikasi khusus RIB. Selain melakukan patroli laut juga menyambangi kampung pesisir yang terkena abrasi.

DirPolairud Polda Jawa Tengah, Kombes Hariadi mengungkapkan, menjelang H-7 menggandeng instansi terkait melakukan pengawasan keamanan di perairan Semarang, Kendal dan Demak. Salam pantauan selama tiga jam ini situasi kamtibmas terbilang kondusif.

"Kita besama Pelindo dan instansi terkait lainnya terus melakukan pengawasan terhadap gangguan kamtibmas di wilayah perairan. Hingga saat ini Alhmadulilah semuanya kondusif," ujar Kombes Hariadi usai melakukan patroli di perairan Semarang, Senin (25/4).

Selain melakukan patroli keamanan Ditpolairud Polda Jawa Tengah juga menyambangi warga Morosari Kabupaten Demak yang selama ini terkena abrasi laut. Kesempatan itu juga diberikan bantuan paket sembako bagi 100 kepala keluarga tinggal di desa tersebut.

"Agar kampung ini tetap ada dan tidak terkena abrasi masyarakat perlu berupaya menanam mangrove dan menggunakan jaring ikan dengan alat ramah lingkungan sehingga laut pesisir tidak tergerus serta ekosistem tetap terjaga," pungkasnya.