Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Purbalingga beberapa hari terakhir menyebabkan jalan di Desa Patemon, Kecamatan Bojongsari ambles. Peristiwa tersebut diketahui pada Sabtu (15/10/2022) sore.
- Ketua DPRD Demak Minta Penanganan dan Antisipasi Banjir Diprioritaskan
- Kebakaran Pasar Sayung Demak Diduga Konsleting Listrik dari Gudang Sembako
- Kabar Duka, Pakdhe Presiden Jokowi Tutup Usia
Baca Juga
Kapolsek Bojongsari AKP I Made Nergo mengatakan mendapati laporan kejadian kami langsung melakukan pengecekan di lokasi. Jalan ambles berada di wilayah Dusun V Desa Patemon.
"Penyebab amblesnya jalan diduga akibat hujan deras selama beberapa hari terakhir. Sehingga air mengikis tanah menyebabkan jalan di atasnya ambles," kata kapolsek.
Jalan ambles berukuran sekitar panjang 20 meter dan lebar 2 meter. Jalan tersebut merupakan jalan alternatif penghubung Desa Patemon dengan Desa Banjaran.
Kapolsek mengimbau kepada masyarakat untuk sementara tidak melintas di jalur tersebut. Bagi masyarakat dapat menggunakan jalur utama menuju Desa Banjaran.
"Akibat jalan ambles, akses jalan tersebut ditutup sementara. Masyarakat bisa menggunakan jalan utama sebagai alternatifnya," jelasnya.
- Gudang Busa Di Jalan Pekojan Semarang Terbakar
- Keracunan Massal Terjadi di MIN 2 Batang, 17 pelajar Muntah-Muntah
- Petik Kelapa, Warga Kebumen Tewas Terjatuh dari Pohon