- Tegas, Polres Wonogiri Pecat Anggota yang Terbukti Melanggar
- Edan, Guru Silat di Wonogiri Diduga Cabuli Tujuh Muridnya
- Giat OKC 2025 , Polres Wonogiri Patroli Sepeda
Baca Juga
Polres Wonogiri menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) Wakapolres dan Kasatreskrim, Selasa (11/2).
Kapolres Wonogiri, AKBP Jarot Sungkowo mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama atas dedikasi dan pengabdiannya di wilayah tugas Polres Wonogiri.
Tak lupa, Kapolres juga mengapresiasi upaya para pejabat polres karena telah membantu dalam pengawasan, pengendalian, dan selalu berkoordinasi dengan baik dalam pelaksanaan tugas.
“Selamat bertugas di tempat yang baru, dan semoga sukses dalam berkarir,” ujar Jarot.
Kepada pejabat yang baru, Jarot meminta agar segera menyesuaikan diri dan memberikan pengabdian terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara. Ia yakin, pejabat baru akan membawa hal positif bagi jajaran Polres Wonogiri.
Diketahui, Kompol Parwanto sebelum dipercaya mengemban amanah sebagai Wakapolres Wonogiri sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ops Polres Boyolali. Purwanto menggantikan Kompol Heru Sanusi yang dipindah tugas menjadi Wakapolres Klaten.
Sedangkan, Kasatreskrim Polres Wonogiri yang sebelumnya dijabat AKP Yahya Dhadiri, kini jabatan itu dipercayakan kepada Iptu Agung Sedewo yang sebelumnya bertugas sebagai Kaurmintu Reskrim Polres Klaten. Adapun Yahya Dhadiri kini bertugas menjadi Ditreskrimum Polda Jateng.
- Kunker di Juwangi, Kapolres Boyolali Serap Aspirasi Warga
- Tegas, Polres Wonogiri Pecat Anggota yang Terbukti Melanggar
- Ini Pesan Kapolres Tegal Kota Jelang May Day