Resort wisata Yunani dilahap si jago merah. Api yang memÂbara akibat dari kebakaran hutan menewaskan 50 orang dan 100 lainnya terluka.
Kebakaran hutan dekat Athena disebut sebagai kebakaran terbesar seabad terakhir. Kondisi ini membuat Negeri Dewa Dewi itu kewalahan.
Yunani meminta Amerika Serikat dan Uni Eropa untuk membantu memadamkan si jago merah yang mengamuk.
"Korban tewas lebih 50 jiwa. Korban luka mencapai 104 orang, termasuk 11 dalam konÂdisi serius dan 16 anak-anak," kata juru bicara pemerintah Dimitris Tzanakopoulos.
Ratusan petugas pemadam kebakaran masih berjuang melawan api. Operasi pencarÂian dan penyelamatan dikerahkan untuk menolong 10 wisatawan yang melarikan diri dari kebakaran.
"Kemungkinan apapun akan kami lakukan untuk dapat mengendalikan (kebakaran)," kata Perdana Menteri Alexis Tsipras.
Tsipiras telah memangkas jadwal kunjungannya ke BosÂnia untuk segera kembali ke Yunani. Timnya telah meminta bantuan helikopter dan petugas pemadam kebakaran tambahan kepada negara-negara Eropa lainnya untuk mengatasi kebaÂkaran yang terjadi.
Berbagai negara termasuk Italia, Jerman, Polandia dan Prancis telah mengirimkan banÂtuan dalam bentuk pesawat tamÂbahan, kendaraan dan petugas pemadam kebakaran.
Tetapi seiring dengan suhu yang meningkat, mereka berÂpacu dengan waktu untuk dapat mengendalikan nyala api.
Kebakaran pertama terjadi di pegunungan Geraneia dekat kota Kineta, Senin lalu. Penduduk wilayah pesisir dekat Athena teÂlah diperintahkan meninggalkan rumah mereka karena kebakaran yang menyebar tidak dapat dikÂendalikan. Ratusan anak-anak juga telah dievakuasi dari kamp liburan. ***