Kunjungi Pekalongan, Menhan Prabowo Subianto Serahkan Motor Trail untuk Babinsa

Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto menyerahkan 112 unit motor trail untuk Babinsa. Penyerahan itu dilakukan di Koramil Pekalongan Timur, Kodim 0710/Pekalongan.


Selain itu, Prabowo juga membagikan 1.000 paket sembako pada masyarakat. Kedatangannya disambut riuh warga sekitar.

"Motor ini untuk keperluan operasi saudara-saudara. Kita akan terus perkuat semua koramil, kodim, korem di seluruh Indonesia, karena komando teritorial itu adalah tulang punggung dari pertahanan kita," katanya di Makoramil, Jumat (19/5).

Menteri Pertahanan RI itu menyebut bahwa pertahanan Indonesia adalah pertahanan keamanan rakyat semesta atau Hankarata. Hal itu sudah berlaku sejak  lahirnya Republik Indonesia.

Prabowo menyebut bahwa rakyatlah yang mengusir penjajah sebelum ada aparat. Rakyat-rakyat itu lalu membentuk laskar laskar hingga berhimpun menjadi tentara hingga polisi.

"Babinsa merupakan ujung tombak informasi apapun. sehingga, keberadaan babinsa harus selalu bersama masyarakat, menjaga, melayani, dan mengatasi segala kesulitan warga di wilayahnya," ucapnya.

Ia berharap TNI-Polri kompak dan bersatu untuk menjaga bangsa dan negara Indonesia. 

"Kalau tidak tidak bisa menjaga, perdamaian nanti kesulitan, ekonomi kita tidak bangkit, kekayaan bisa dicuri oleh bangsa bangsa lain," ucapnya.