Lokananta Kembali Jadi Panggung Bintang Muda Musik Indonesia

Walikota Respati (batik) hadir dalam Peluncuran album kompilasi “Bintang Muda Lokananta Vol. 1”. Istimewa
Walikota Respati (batik) hadir dalam Peluncuran album kompilasi “Bintang Muda Lokananta Vol. 1”. Istimewa

Lokananta kembali menjadi panggung penting bagi talenta muda musik. Peluncuran album kompilasi “Bintang Muda Lokananta Vol. 1”. Kehadiran Wali Kota Surakarta, Respati Ardi, di Lokananta Bloc, menandakan dukungan kuat pemerintah kota terhadap perkembangan musisi lokal.


Respati mengapresiasi peran Holding BUMN Danareksa (PT PPA) dalam merevitalisasi Lokananta sebagai ruang kreatif strategis. 

Ia menekankan bahwa Lokananta adalah aset bersejarah sekaligus masa depan bagi musisi muda Solo, dengan harapan kota ini akan melahirkan bintang-bintang musik baru.

"Lokananta bukan sekadar peninggalan bersejarah, melainkan juga merupakan harapan masa depan bagi generasi muda kita. Saya bercita-cita agar Solo menjadi kota tempat lahirnya bintang-bintang musik baru, dan Lokananta hadir sebagai panggungnya,” papar Respati, kemarin malam.

Album “Bintang Muda Lokananta Vol. 1” menampilkan karya dari lima musisi muda dari Solo (Man Osman dan The Skit), Madiun (Risti Panjali), dan Yogyakarta (Korekayu dan Sandstorm of Youth). 

Produksi album ini berlangsung di Studio Lokananta, dilengkapi dengan bimbingan dari profesional musik. Dirilis dalam format kaset dan digital, album ini menjadi simbol semangat generasi muda dalam industri musik nasional. 

Langkah ini merupakan bagian dari upaya Danareksa dan PPA menjadikan Lokananta sebagai sentra musik nasional yang modern dan inklusif, dengan harapan dapat memperluas ekosistem kreatif di daerah.

Agus Widjaja  EVP Corporate Secretary & CSR Holding Danareksa optimis bahwa dengan ekosistem yang baik, semangat muda, dan dukungan seperti dari Wali Kota Solo, Lokananta akan menghasilkan banyak bintang musik baru bagi Indonesia.

"Lingkungan yang mendukung, semangat muda yang membara, serta dukungan luas, termasuk dari Wali Kota Solo, membuat kami optimis Lokananta akan menghasilkan banyak bintang baru bagi Indonesia," pungkasnya.