Babak final MilkLife Soccer Challenge Solo Series I 2024 , dua sekolah di Solo yakni SD Kristen Manahan berhasil keluar sebagai juara usai menumbangkan SD Al Azhar Syifa Budi dengan skor akhir 4-2 di Kelompok Umur (KU 10).
- Karanganyar Juara Umum POPDA Karisidenan Surakarta 2025, Total Tujuh Medali
- Keren, Suporter Panthera SMP MuhPK Raih Juara 3 Liga Solo 2025
- Menang Telak 3-0 Membuka Peluang Persibat Lolos 32 Besar
Baca Juga
Sedangkan di KU 12, SD Negeri Tempel sukses membawa pulang gelar kampiun setelah mengatasi perlawanan sengit SD Negeri Cemara Dua dengan skor 2-1.
Untuk gelar Top Scorer KU 12, dengan total 36 gol, diraih Adinda Resti Widayati dari SDN Tempel Solo.
Adinda mengaku awalanya sempat kecewa dan menangis karena di awal babak pertama sempat tertinggal angka. Namun dia ingat pesan sang ayah agar tenang dan menguasai pertandingan.
"Ingat pesan bapak agar tenang dan menguasai permainan, terus bisa bangkit menyerang dan balas dengan dua gol. Rasanya puas banget bisa capai target,” ungkap Adinda Resti Widayati, Minggu (28/07) sore.
Suwanto, orang tua Adinda Resti Widayati, mengaku bangga atas capaian yang diraih sang putri. Pria yang berprofesi sebagai buruh serabutan di sebuah agen gas elpiji ini mendukung penuh anak-anaknya yang ingin terjun di dunia sepak bola putri Indonesia.
“Saya bangga dengan pencapaian putri saya. Tentu hal ini tak lepas dari kerja keras serta tekad kuat Dinda," ucap sang ayah.
Menurutnya, si anak setiap hari berlatih, meski kondisinya sedang tidak fit. Sebagai orang tua melihat kegigihannya pasti mendorong untuk meraih hasil maksimal.
"Sebagai orang tua tentu melihat semua kerja keras akan membuahkan hasil terbaik,” ucap Suwanto.
Sementara di KU 10, Ika Wonda dari SD Kristen Manahan menjadi pencetak gol terbanyak dalam gelaran MilkLife Soccer Challenge Solo Series I 2024 dengan torehan 32 gol.
“Senang banget akhirnya juara, pertandingannya seru tapi deg-degan takut kalah. Tapi aku terus semangat untuk mencetak gol," paparnya.
Wali Kota Surakarta, Teguh Prakosa, menyambut positif gelaran MilkLife Soccer Challenge – Solo Series 1 yang berhasil mengumpulkan 389 siswi dari 24 SD dan MI untuk berpartisipasi.
"Selamat kepada para juara, ingat hari ini kita tidak cari juara, tapi di hari ini kita semua bisa melihat bagaimana semua cabang olahraga termasuk sepak bola bisa diperankan oleh wanita. Saya yakin bahwa prestasi tidak harus akademik tapi juga bisa lewat olahraga,” ucap Teguh.
Senada dengan Walikota Solo, Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X, yang biasa disapa Gusti Bhre, menilai pentingnya turnamen sepak bola putri usia dini.
“Saya senang sekali ada turnamen sepak bola putri di usia dini. Karena ini kelompok usia yang sangat baik untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap sepak bola. Adik-adik yang bermain dengan antusias, merekalah penerus masa depan sepak bola Indonesia,” pungkas Gusti Bhre.
- NGOPI Berhasil Kuak Rahasia Kecantikan Bersama Dr. Ratih Nuryanti
- Tim Dinparta Dan Satpol PP Serbu Pujasera Demak
- Pedagang Rod As Kadilangu Serbu Jepara Dan Berkolaborasi Emas Dengan Dinparta Demak