Ngeri, Begini Cara Siswa SMK Membunuh Driver Taksi Online

Dua pelaku pembunuhan sopir taxi online masing-masing IB dan DR hari ini menjalani reka adegan ulang di beberapa lokasi diantaranya jalan Lemah Gempal, Cendana Selatan dan HOS Cokroaminoto Semarang, Jum'at (26/1). Ada 28 adegan yang diperankan secara bergantian oleh keduanya.


Kasat Reakrim Polrestabes Semarang AKBP Fahmi Afrianto menegaskan bahwa reka adegan ini untuk melengkapi berkas acara pemeriksaan (BAP) sebelum dilimpahkan ke Kejaksaan serta untuk mengetahui peran masing-masing pelaku saat membunuh

"Karena pelakunya dibawah umur ini kita percepat penyidikan termasuk rekontruksi di 3 lokasi berbeda,"Ujar AKBP Fahmi saat memimpin jalannya reka adegan di Jalan Cendana Selatan IV, Sambiroto.

Lanjut Fahmi, dalam reka adegan tersebut dapat diketahui bahwa korban Deni Setiawan yang diperagakan oleh penyidik Resmob Polretabes, Brigadir Ragil bahwa IB yang duduk di belakang kemudi sedangkan DR duduk disebelah korban

"IB langsung menggorok korban dengan menggunakan senjata tajam jenis belati yang sudah dipersiapkan sebelumnya. Belatinya ditekan menggunakan kedua tangan," imbuh Fahmi.

Saat reka adegan di Jalan Cendana Selatan IV, dua pelaku sempat disoraki warga saat hendak meninggalkan lokasi. Sebelum reka adegan ulang di jalan Cendana Selatan, pelaku yang dikawal ketat oleh Polisi ini menjalani reka adegan di Jalan Lemah Gempal.