Pameran F&B Terbesar di Jateng Siap Digelar

Indonesian Chef Association (ICA) kembali menggelar Food, Beverage and Chef Festival di De Tjolomadoe, Karanganyar. Kegiatan tersebut akan digelar pada 14-16 Oktober 2022.


Direktur PT. Wahana Kemalaniaga, Makmur Sofianto Widjaja selaku penyelenggara sebut bisnis makanan dan minuman serta hotel, restoran, dan cafe (Horeca) di Jawa Tengah sedang naik daun.  

"Adanya pameran ini di Jawa Tengah, para para pelaku bisnis makanan dan minuman serta Horeca dapat memenuhi kebutuhan bisnis mereka di acara Solo Food, Beverage, and Chef Festival 2022," jelas Sofianto,  kepada awak media Selasa (9/8). 

Project Manager Carolyn Khoe sebut gelaran perdana Solo Food, Beverage, and Chef Festival 2021 sukses digelar dengan

mendatangkan lebih dari 7.000 pengunjung dalam kurun waktu tiga hari penyelenggaraan. Saat itu membukukan transaksi senilai Rp10 miliar. 

"Selama tiga hari pelaksanaan mampu menghasilkan Rp10 Miliar di lokasi even, bahkan sampai saat ini masih berjalan. Untuk ini karena event dan peserta jauh lebih besar kami targetkan transaksi Rp25 Miliar," imbuhnya.

Kabid Destinasi Pariwisata Disbudpar Karanganyar Teguh Haryono mendukung dan akan berkoordinasi dengan Bupati Karanganyar terkait event yang akan digelar di De Tjolomadu.

"Kami dari Disparpora bantu sepenuhnya karena event ini juga mengangkat citra pariwisata Karanganyar. Kami meminta Pemkab untuk agar semua pelaku industri pariwisata, hotel coffeshop untuk ikut berpartisipasi dalam event ini," tuturnya. 

Ketua Indonesian Chef Association BPC Solo Raya Chef Brian Wicaksono menyebut event kali ini lebih meriah dan tentunya melibatkan para pelaku kuliner dan chef-chef professional di daerah Jawa Tengah.