Kapolres Demak, AKBP Andhika Bayu Aditama dan Komandan Kodim 0716/Demak, Letkol Arh Muh Ufiz, membagikan ratusan bingkisan sembako ke Pedagang Kaki Lima (PKL), di sepanjang jalan kabupaten, Jumat (16/7) siang.
- AKBP Ari Cahya Nugraha Resmi Jabat Kapolres Demak
- Polres Demak Ajak Komunitas Offroad Jaga Kedamaian dalam Trabas Kamtibmas
- Polres Demak Siap Amankan Tahapan di Tahun Politik
Baca Juga
Pembagian paket sembako dimulai di lingkungan sekitar Pasar Bintoro Demak, dan dilanjutkan dengan patroli PPKM di sepanjang jalan yang terdapat pedagang.
"Setiap hari kita bagikan 250 paket sembako. Hari ini sasaran kita pedagang kaki lima yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat," ujar Kapolres Demak, AKBP Andhika Bayu Aditama.
Sementara, sejumlah pedagang mengaku sangat terbantu dengan adanya bantuan sembako.
"Sejak PPKM sangat menurun pendapatan saya. Sebelum adanya ppkm bisa menjual 50 porsi setiap hari. Sekarang hanya 15 - 20 porsi. Dengan adanya bantuan ini sangat terbantu, karena pemasukan yang kurang," ujar Sulis, pedagang es kelapa muda di Jalan Bhayangkara Demak.
Kapolres menambahkan, pembagian sembako ini dilakukan dengan mobiling sekaligus melakukan himbauan terkait jam operasional yang sampai pukul 20.00. Selain itu, para pedagang juga dihimbau untuk mematuhi protokol kesehatan, khususnya mengenakan masker.
- AKBP Ari Cahya Nugraha Resmi Jabat Kapolres Demak
- Polres Demak Ajak Komunitas Offroad Jaga Kedamaian dalam Trabas Kamtibmas
- Polres Demak Siap Amankan Tahapan di Tahun Politik