Penguatan Infrastruktur Desa dan Sekolah Bagian Pembangunan Ekonomi dan SDM Daerah

Dr. Hj. Lestari Moerdijat, S.S., M.M melalui komunitas relawannya Sahabat Lestari menyalurkan bantuan infrastruktur desa dan prasarana sekolah di Kabupaten Demak dan Kudus, Jawa Tengah. Penguatan infrastruktur desa dan sekolah bagian dari upaya membangkitkan perekonomian dan sumber daya manusia (SDM) daerah.


"Bantuan infrastrukur desa ini adalah CSR dari Bank BRI yang usulannya diajukan oleh Ibu Dr. Hj. Lestari Moerdijat,S.S., M.M untuk membantu penguatan jaringan jalan di desa yang diharapkan mampu menggerakan lebih kencang roda perekonomian di desa," kata Naila Fitria,  Tenaga Ahli Anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah, Dr. Hj. Lestari Moerdijat,S.S, M.M, saat peresmian dan serah terima bantuan betonisasi jalan desa RT 01, RW 03, Desa Doreng, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Demak, Jawa Tengah, Kamis (18/11).

Hadir dalan peresmian jalan desa itu, tim Sahabat Lestari Demak, Lia Eldest Sihotang (Tenaga Ahli Tenaga Ahli Anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah, Dr. Hj. Lestari Moerdijat,S.S, M.M), Sujadi (Kepala Desa Doreng), Nahrowi (Perangkat Desa Doreng), Suryanto (Ketua RW 03) dan warga Desa Doreng.

Menurut Naila, untuk betonisasi jalan desa itu bantuan yang diberikan senilai Rp75 juta dan diharapkan masyarakat Desa Doreng dapat merawat jalan tersebut agar bisa berfungsi dengan baik.

Selain infrastruktur desa, Dr. Hj. Lestari Moerdijat,S.S, M.M juga menyalurkan bantuan infrastruktur sekolah berupa rehabilitasi lapangan basket dan beasiswa PIP di SMK Patiunus Karangawen, Kabupaten Demak.

Lia Eldest Sihotang, Tenaga Ahli Anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah, Dr. Hj. Lestari Moerdijat,S.S, M.M, mengungkapkan, bantuan beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) dari Kemendikbudristek disalurkan kepada 77 Siswa SMK Patiunus Karangawen, Kabupaten Demak.

Besaran nominal bantuan yang diterima setiap siswa adalah Rp1.000.000,00 yang diserahterimakan langsung lewat penyerahan buku tabungan kepada siswa.

Selain itu di sekolah yang sama, ujar Lia, juga diserahkan bantuan untuk rehabilitasi lapangan basket senilai Rp35 juta, yang langsung ditransfer dari Kemendikbudristek RI ke sekolah.

Bantuan yang disalurkan tersebut, menurut Lia,

merupakan bentuk apresiasi dan perhatian pemerintah dalam bidang pendidikan dengan harapan bantuan yang diterima menjadi stimulus untuk meningkatkan akses dan kualitas SDM di sektor pendidikan dan kebudayaan.

Bantuan infrastruktur pendidikan juga disalurkan ke SMA KY Ageng Giri, Demak berupa paket Teknologi Informasi dan Komputer (TIK) serta beasiswa PIP.

Beasiswa PIP Kemendikburistek disalurkan kepada 108 siswa SMA KY Ageng Giri dengan setiap siswa menerima Rp1.000.000,00.

Sedangkan bantuan paket TIK yang terdiri dari 15 unit laptop chrome book, 1 unit infokus dan 1 unit rooter, yang merupakan bagian dari Program Kemitraan Komisi X DPR RI dan Kemendikbudristek RI pada unit Dirjen PAUD, Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah. 

Bantuan paket TIK juga disalurkan ke SD Negeri 2 Jurang, Kudus, yang terdiri dari 2 laptop 14 inchi, 1 set personal computer dan CPU serta 1 unit printer.

"Bantuan TIK ini sebagai upaya peningkatan mutu pendidikan melalui penyediaan sarana pendidikan yang memadai, seperti tersedianya sarana pembelajaran berbasis teknologi informasi dan komunikasi," ujar Lia.