Polisi Ungkap Pelaku Pembuang Bayi di Gunungpati

Ibu kandung pembuang bayi sedang dirawat di Puskesmas Gunungpati. Dok
Ibu kandung pembuang bayi sedang dirawat di Puskesmas Gunungpati. Dok

Polisi mengungkap kasus pembuangan bayi di bawah jembatan di tepi sungai di dekat Makam Kyai Potro Wongso Sentono, Gunungpati, Kota Semarang.


Kanit Reskrim Polsek Gunungpati Iptu Endro Soegijarto mengatakan pelaku merupakan ibu kandung korban berinisial AFA (20) warga Jatirejo, Gunungpati, Kota Semarang.

Menurut dia, pelaku diamankan di wilayah Bergas, Kabupaten Semarang, saat kabur.

Endro menjelaskan, dalam pengungkapan kasus tersebut, polisi bekerja sama dengan tokoh agama dan tokoh masyarakat untuk menelusuri warga terindikasi sedang hamil.

"Ada petunjuk seorang perempuan lajang yang tinggal tidak jauh dari tempat kejadian," katanya.

AFA diketahui menghilang sesaat setelah kejadian penemuan bayi perempuan tersebut.

Bersama dengan pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti berupa barang bukti sprei, selimut, sarung, sandal jepit dan sebuah gunting.

Usai diamankan, pelaku dibawa ke Puskesmas Gunungpati untuk pemeriksaan lebih lanjut.

"Dokter memastikan pelaku memang habis melahirkan," katanya.

Pelaku sendiri kemudian dirujuk ke rumah sakit untuk perawatan lebih lanjut akibat kondisinya menurun.