Presiden Prabowo Resmikan Fly Over Madukoro 

Presiden Prabowo Subianto Lakukan Peresmian Fly Over Madukoro Dalam Agenda Kunjungan Kerja Di Semarang, Rabu (11/12). Istimewa
Presiden Prabowo Subianto Lakukan Peresmian Fly Over Madukoro Dalam Agenda Kunjungan Kerja Di Semarang, Rabu (11/12). Istimewa

Semarang - Salah satu kegiatan kunjungan kerja Presiden Prabowo Subianto di Semarang adalah lakukan peresmian Fly Over Madukoro, Rabu (11/12). 


Prabowo didampingi beberapa pejabat terkait antara lain Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, dan Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu atau Mbak Ita, lakukan peresmian Fly Over tersebut. 

Prabowo mengatakan, infrastuktur dalam pembangunan menggunakan anggaran dari rakyat. Sehingga setelah beroperasi, manfaat yang diberikan juga dikembalikan bagi kepentingan bersama. 

"Infrastruktur yang dibangun seluruhnya berasal dari uang rakyat. Seluruh keuntungan dari hasil diperoleh juga demi memberikan manfaat bagi semua masyarakat," kata Prabowo. 

Selain itu, Presiden Prabowo juga menegaskan, pentingnya pembangunan infrastruktur bagi kemajuan daerah dan masyarakat. Disitulah, terang Presiden Prabowo, negara hadir memberikan tanggung jawab meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 

"Semoga pembangunan infrastruktur, berguna bagi masyarakat Semarang dan Jawa Tengah," terang Prabowo.