Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, meresmikan gedung Sekretariat DPC PDI Perjuangan Wonogiri, Minggu (3/9/2023) sore. Peresmian ditandai dengan pengguntingan untaian melati dilanjurkan peninjauan gedung berlantai dua tersebut.
- Resmikan Dua Sanggar Inklusi di Sukoharjo, Puan Maharani : Negara Harus Hadir untuk Anak Berkebutuhan khusus
- Konsolidasi Pemenangan Capres Ganjar Pranowo di Jawa Tengah, Puan Maharani Terima Tongkat Estafet Kepemimpinan Pemenangan
- Cek Lokasi Konsolidasi, Puan: Mesin Partai akan Bekerja untuk Menangkan PDIP dan Ganjar Presiden
Baca Juga
Ketua DPC PDIP Wonogiri, Joko Sutopo, didampingi sejumlah pengurus partai, menjelaskan bahwa gedung tersebut murni dibangun menggunakan dana gotong royong dari anggota.
‘’Baik saya (Ketua partai yang juga Bupati Wonogiri), Pak Setyo Sukarno (Wakil Bupati Wonogiri), pak Sriyono (Ketua DPRD Wonogiri), semua anggota Fraksi PDIP DPRD Wonogiri, juga anggota FPDIP yang ada di propinsi maupun pusat, setiap bulan kami mintai iuran untuk membangun gedung ini,’’ kata Joko Sutopo.
Atas kegotongroyongan tersebut, gedung yang mampu memuat 400 orang itu selesai dibangun dalam waktu empat bulan.
‘’Peletakan batu pertama dilakukan ibu Puan pada bulan April dan sekarang sudah berhasil diresmikan oleh Bu Puan,’’ terangnya.
Kehadiran Puan ke Wonogiri, selain meresmikan gedung DPC PDI Perjuangan, juga sekaligus melantik pengurus Taruna Merah Putih Jawa Tengah.
Sebelumnya, Puan bersama rombongan menyempatkan diri ke pendopo rumah dinas bupati, dan disambut Verawati Joko Sutopo sembari mengunjungi sejumlah UMKM yang menggelar dagangannya.
- Resmikan Dua Sanggar Inklusi di Sukoharjo, Puan Maharani : Negara Harus Hadir untuk Anak Berkebutuhan khusus
- Konsolidasi Pemenangan Capres Ganjar Pranowo di Jawa Tengah, Puan Maharani Terima Tongkat Estafet Kepemimpinan Pemenangan
- Cek Lokasi Konsolidasi, Puan: Mesin Partai akan Bekerja untuk Menangkan PDIP dan Ganjar Presiden