Renovasi Tulisan Simpang Lima Habiskan Anggaran Rp200 Juta

Pemkot Semarang saat ini tengah melakukan renovasi tulisan Simpang Lima yang terletak di pinggir Saat Lapangan Simpang Lima.


Pemkot Semarang saat ini tengah melakukan renovasi tulisan Simpang Lima yang terletak di pinggir Saat Lapangan Simpang Lima.

Tulisan Simpang Lima yang selama ini ada, akan diganti dengan tulisan Lapangan Pancasila. Pasalnyam, menurut sejarah, landmark Kota Semarang ini memang bernama Lapangan Pancasila.

Renovasi tersebut menelan anggaran sebesar Rp200 juta, dan ditargetkan selesai pada Juni 2021.

Kepala Bidang Pertamanan dan Pemakaman Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kota Semarang, Murni Ediati menyampaikan, pembangunan peningkatan taman Lapangan Pancasila berupa penunjang fasilitas lainnya ditargetkan tahun ini juga sudah terbangun semua.

"Untuk landmark berupa tulisan Lapangan Pancasila Simpang Lima, harapannya sudah rampung pada Juni mendatang," jelasnya, Rabu (24/3).

Perubahan nama Simpang Lima menjadi nama Lapangan Pancasila, menurut Murni, memang bertujuan untuk mengembalikan sejarah namanya dan juga agar masyarakat bisa mengetahui sejarah asli nama Simpang Lima.

"Simpang Lima itu sendiri itu merupakan landmark sebuah kawasan, bukan tamannya. Kan orang tahunya taman di Kawasan Simpang Lima namanya ya lapangan Simpang Lima. Supaya ke depannya tidak ada mispengetahuan ke generasi berikutnya bahwa lapangan ini bernama Lapangan Pancasila. Setelah ada masukan dari masyarakat terkait muncullah nama itu, kami mengembalikan menjadi namanya yang semula," jelasnya.

Meski sedang berlangsung renovasi, tapi tidak memengaruhi aktivitas warga yang berada di sekitar Simpang Lima.[sth]