- Resah Stok Berlimpah, Peternak Lakukan Aksi Buang Susu
- Job Fair Banjarnegara Sediakan 1.059 Lowongan Pekerjaan
- Google Map Menyasarkan Bus Pariwisata Ke Hutan Tunggangan, Wonogiri
Baca Juga
Rembang - Sedikitnya 76.910 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) atau Kepala Keluarga (KK) di Kabupaten Rembang menerima bantuan beras 10 kilogram per KPM dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) pada Sabtu (12/10).
KPM sebanyak itu tersebar di 294 desa dan kelurahan se Kabupaten Rembang. Pada akhir tahun ini, mereka menerima bantuan beras tiga kali, yakni Agustus - Oktober - Desember.
Jumlah penerima terbanyak di Kecamatan Sedan. Yakni, sebanyak 7.294 KPM dengan jumlah beras 72.940 kilogram. Disusul kemudian Kecamatan Pamotan 6.386 KPM dengan 63.860 kilogram dan Kecamatan Sulang 6.279 KPM dengan jumlah bantuan 62.790 kilogram. Sedang kecamatan penerima terkecil adalah Kecamatan Kaliori yaitu 3.940 KPM dengan jumlah bantuan 39.400 kilogram.
Sejumlah warga yang mendapat bantuan saat dimintai tanggapan RMOLJawaTengah mengaku senang. Marjiman (73) warga Desa Waru Rembang Kota mengaku senang, di tengah kelesuan jualan bakso yang agak sepi, ada bantuan beras 10 kilogram dari pemerintah.
"Senang, pada saat jualan bakso pentol sedang sepi, dapat bantuan beras," ujar Marjiman, Sabtu.
Hal senada juga diungkapkan Suraji, warga Desa Wiroto, Kecamatan Kaliori. Kata dia, ini bantuan kedua. Sebelumnya Bulan Agustus lalu ia juga menerima bantuan.
Kepala Bidang (Kabid) Ketahanan Pangan pada Dinas Pertanian dan Tanaman Pangan (Dintampan) Rembang, Dyah Ajeng Trenggonowati S.TP MM, ketika dikonfirmasi RMOLJateng, Sabtu (12/10) mengatakan, dropping beras dari Bapanas sudah sejak satu minggu terakhir dan selesai satu minggu ke depan.
"Bantuan beras ini dalam rangka meringankan beban KPM dalam menghadapi musim kemarau tahun ini. Jumlahnya tidak banyak, tapi ini cukup membantu warga," tutur Ajeng.
- Ironis: Pemerintah Menggemakan Makan Bergizi Gratis, Peternak Susu Malah Menangis
- Dikeluhkan Nelayan: Puluhan Bangkai Kapal Penuhi Muara Sungai Karanggeneng Rembang.
- Pemerintah Jateng Mendukung Dan Ajak Generasi Muda Kembangkan Pertanian Modern