- Karanganyar Juara Umum POPDA Karisidenan Surakarta 2025, Total Tujuh Medali
- Keren, Suporter Panthera SMP MuhPK Raih Juara 3 Liga Solo 2025
- Menang Telak 3-0 Membuka Peluang Persibat Lolos 32 Besar
Baca Juga
Sukoharjo - Pemerintah Kabupaten Sukoharjo memberikan apresiasi kepada 144 insan berprestasi melalui ajang Bupati Award 2024. Penghargaan diserahkan langsung oleh Bupati Sukoharjo Etik Suryani dalam acara yang digelar di Gelora Olah Raga (GOR) Bung Karno Sukoharjo, Selasa (17/12) malam.
Dalam sambutannya, Bupati Sukoharjo menyampaikan rasa bangganya kepada para penerima penghargaan yang telah mengharumkan nama Kabupaten Sukoharjo di kancah internasional, nasional, mau pun provinsi.
"Penghargaan ini merupakan salah satu wujud apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Sukoharjo atas pengorbanan dan perjuangan rekan-rekan sekalian," ungkap Bupati di hadapan para tamu undangan.
Berdasarkan data panitia penyelenggara, penerima penghargaan terdiri dari 134 orang dari bidang keolahragaan dengan total penghargaan Rp632 juta, 4 orang dari bidang kepemudaan dengan nominal Rp13.25 juta, dan 6 orang dari bidang pariwisata dengan nilai Rp15 juta.
Penyerahan penghargaan yang bertempat di GOR Bung Karno, tempat olahraga terbaru kebanggaan Sukoharjo ini, Bupati mengungkapkan. "Alhamdulillah, atas doa seluruh masyarakat Sukoharjo, sekarang kita telah memiliki gedung olahraga yang megah ini. Semoga dengan adanya GOR Bung Karno dapat meningkatkan prestasi olahraga dan menjadi sarana kebugaran masyarakat Sukoharjo".
"Mari kita tunjukkan kepada dunia bahwa Kabupaten Sukoharjo bisa dan mampu untuk berprestasi di bidang olahraga, pemuda, dan pariwisata," pungkas Bupati.
Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Sukoharjo, Setyo Aji Nugroho menjelaskan, pemberian penghargaan ini bertujuan untuk meningkatkan semangat juang, inovasi dan kreativitas para pelaku dan penggiat olahraga, kepemudaan dan pariwisata dalam pengembangan Kabupaten Sukoharjo.
Acara yang dihadiri jajaran Forkopimda dan pejabat di lingkungan Pemkab Sukoharjo ini berlangsung khidmat. Bupati Etik menegaskan, Pemkab Sukoharjo akan terus mendukung dan membantu kegiatan-kegiatan di bidang kepemudaan, olahraga, dan pariwisata agar dapat terus berkembang menuju arah yang lebih baik.
- NGOPI Berhasil Kuak Rahasia Kecantikan Bersama Dr. Ratih Nuryanti
- Tim Dinparta Dan Satpol PP Serbu Pujasera Demak
- Pedagang Rod As Kadilangu Serbu Jepara Dan Berkolaborasi Emas Dengan Dinparta Demak