Komjen Pol Ahmad Lutfi hadiri pengajian Ahad pagi di Pondok Pesantren (Ponpes) Tahfidz Al Qur’an Isy Karima, Karangpandan, Minggu (4/8).
- PPKM Darurat, Penjualan Hewan Qurban Menurun
- Satlantas Polrestabes Semarang Gelar Rekayasa Arus Lalin Imbas Pembangunan Jembatan
- Polres Tegal Kota Periksa 105 Anggota
Baca Juga
Saat ini Ahmad Lutfi telah dimutasi dari Kepala Kepolisian Daerah Jawa Tengah menjadi Inspektorat Pengawasan Umum (Itwasum) Polri untuk penugasan pada Kementerian Perdagangan.
Kepada awak media usai hadiri pengajian di lingkungan Ponpes Tahfidz Al Qur’an Isy Karima, Karangpandan Ahmad Lutfi sampaikan bahwa pondok pesantren menjadi garda terdepan sekaligus benteng terakhir dalam membangun umat dan menjaga masyarakat melalui majelis taklim.
"Bahwa pesantren merupakan basis garda terdepan dan benteng terakhir terkait degradasi moral bangsa Indonesia. Tadi saya cek ada TK, ada juga Tsanawiyah," paparnya.
Di pesantren ini lanjut Lutfi banyak anak-anak yang hafidz Al Quran. Yang namanya ilmu Hafidz Al Quran itu mendidik anak lebih cerdas, pintar
"Karena di pesantren itu dididik tidak hanya ilmu terkait dengan duniawi tetapi juga ilmu terkait bekal nanti di akhirat," lanjutnya.
Pesantren juga makin besar mengikuti perkembangan jaman seperti yang dilakukan di banyak wilayah, termasuk di Karanganyar.
Ditambahkan Lutfi pasca diuji dengan pandemi Covid 19 yang mencekam dan mempengaruhi ekonomi, keamanan dan kamtibmas, Indonesia berhasil melaluinya.
Lutfi menambahkan, pileg dan pilres sudah kedepan memasuki pilkada serentak. Dirinya mengajak seluruh masyarakat menjadikan pemilu ini menjadi ajang demokrasi yang sehat dan tidak saling menyakiti.
"Kita tetap hormati siapapun putra-putri bangsa yang nanti bisa memimpin daerah dan bangsa akan lebih baik," pungkasnya.
- Tanamkan Pemahaman Alquran, IPARI Terapkan Metode Living Quran
- Jelang Dilantik, Ahmad Luthfi Tekankan Konsep Matang Pemerintahan
- Tak Hadiri Penetapan KPU, Jubir Luthfi-Yasin: Tidak Ada Apa-apa