Tuntutan atlet peraih medali dalam Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2023 dikabulkan. Bonus akan dibayarkan pada awal tahun depan.
- Popda 2024: Tampilkan Parade Yang Semarakkan Kota Pekalongan
- PB Djarum Apresiasi Prestasi Kevin Sanjaya, Masuk Hall of Fame Bersama Legenda Bulutangkis Indonesia
- Diskominfo Surakarta Pastikan Internet Lancar Selama Laga Puncak Piala Dunia U17
Baca Juga
Wali Kota Magelang, Muchmad Nur Aziz mengatakan, bonus pelatih maupun atlet peraih medali dialokasikan dalam APBD 2024. Masuk pos anggaran hibah untuk KONI Kota Magelang.
"Insya Allah (bonus) akan dibayarkan pada 2024 bulan Februari-Maret," kata Nur Aziz, di rumah dinas Wali Kota Magelang, Senin (25/9).
Besaran bonus, wali kota menyebut sama dengan diberikan kepada para atlet peraih medali Porprov 2018 atau sama dengan usulan dari KONI.
Peraih medali emas mendapatkan Rp50 Juta, medali perak Rp25 Juta, dan medali perunggu Rp15 Juta. Totalnya mencapai lebih dari Rp1 Miliar.
Wali Kota mengatakan, alasan bonus tidak dicairkan tahun ini karena tidak dapat dialokasikan melalui perubahan APBD 2023 karena defisit cukup besar.
“Sebenarnya, untuk KONI sudah dianggarkan dan peruntukannya untuk bonus, belum masuk. Maka disusulkan tetapi tidak masuk dalam (APBD) perubahan. Alasannya apa ? Jujur saja saya lupa," katanya.
Kabar itu disambut baik oleh Ketua KONI Kota Magelang Ali Sobri Sungkar. "Yang penting bagi kami, sudah tahu kepastian waktu maupun besaran bonus bagi para atlet," katanya.
Hal senada diungkapkan mantan Ketua Kontingen Kota Magelang, Cholid Abidin. "Sejak awal, kami yakin, walikota pasti akam bertanggungjawab (memberikan bonus pada atlet)," ujarnya.
Pada Porprov Jateng 2023, kontingen Kota Magelang menurunkan 136 atlet yang berlaga di 27 cabang olah raga (cabor).
Hasilnya, Kota Magelang merebut 63 medali. Terdiri dari 14 medali emas, 15 perak dan 34 perunggu.
Capaian medali antara lain diraih dari dipersembahkan dari cabor Selam tiga emas, tiga perak dan tigaperunggu. Cabor Menembak tiga emas, satu perak. Cabor Dansa empat emas, dua perak, dua perunggu. Selain itu, cabor Sepatu Roda terdiri dari satu emas dan cabor Arung Jeram satu emas.
- Kemala Run 2024, Kapolres Karanganyar Masuk 50 Besar Kategori Half Marathon Male 21 K
- Alfarel, Gelar Top Skorer di Depan Mata!
- Carlos Fortes Berambisi Jadi Top Score Liga 1