- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Ringankan Penyandang Disabilitas, Pemkot Tegal Berikan 45 Alat Bantu
- Tunggu Jadwal Dari BKN, BKD Rembang Akan Gelar Tes Kompetensi P3K
Baca Juga
Demak - Sekretaris Daerah (Sekda) Demak menyampaikan apresiasi kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (Dinputaru) Demak, yang mampu mengumpulkan Masyarakat Asosiasi Jasa Konstruksi (Masjakon) dalam acara Pembinaan Kapasitas Kelembagaan Kontruksi Dan Pelatihan Tenaga Terampil Kontruksi Tahun 2024 di Hotel Amantis, Rabu (29/5) sore.
Sekda Demak, Akhmad Sugiharto, dalam acara tersebut menyampaikan masukan untuk membenahi terkait sumber daya manusia (SDM). Ia memberi solusi agar dinas memberdayakan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk sementara dalam memiliki tenaga terampil.
Selain itu eks-Kadinputaru dan Kadinperkim Demak ini paham bahwa ada perihal dalam manajemen proyek juga harus diperbaiki
"Ada 2 hal yang harus diperbaiki terkait menajemen proyek. Dari by system dan by action. Maka saya minta mari sama-sama saling instropeksi. Teman-teman harus saling mengingatkan," saran Sekda Demak.
Sementara Bupati Demak, dr. Eisti'anah menyampaikan bahwa pertemuan tersebut merupakan media untuk Dinputaru dan pelaku jasa konstruksi berkomunikasi. Keduanya merupakan mitra dalam menjalankan pembangun di Demak. Bupati mengingatkan agar pembangunan fisik harus sesuai RAB dan selalu ada evaluasi.
Karena, lanjutnya, jika segala sesuatu dijalankan sesuai dengan RAB maka saat Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) memeriksa maka tidak ada yang perlu ditakutkan. Ia pun berharap agar pembangunan fisik di Demak lebih baik lagi.
"Kami berharap agar kualitas pembangunan di Demak semakin hari semakin jauh lebih baik," pungkas Bupati.
- Bakesbangpol Blora Gelar Peningkatan Kapasitas Perkumpulan Bhakti Praja
- Ringankan Penyandang Disabilitas, Pemkot Tegal Berikan 45 Alat Bantu
- Tunggu Jadwal Dari BKN, BKD Rembang Akan Gelar Tes Kompetensi P3K