Gerai perhiasan emas maupun berlian Frank& co. semakin mendekatkan diri kepada pelanggan di Kota Semarang. Gerai ke dua berlokasi di The Park Semarang.
“Komitmen ini diwujudkan dengan menghadirkan enantiasa menjunjung tinggi standar penilaian berlian yang sangat baik, seperti 4C yaitu standar penilaian berlian bertaraf internasional yang berasal dari Gemological Institute of America (GIA), juga beyond 4C yakni 12 Degrees of Rarity seperti yang dimiliki oleh berlian Frank Fire, yang dipilih berdasarkan 12 parameter,” ungkap General Manager Frank & co. Ferdy Felano, di Kota Semarang, Jumat (17/3).
Menurut dia, pembukaan gerai ke dua untuk memenuhi permintaan tinggi dari pencinta perhiasan di Semarang. Koleksi Frank& co. menyediakan koleksi perhiasan berlian dengan standar kualitas pada tingkat warna F dan kejernihan VVS.
“Frank & co. sebagai rumah perhiasan ternama di Indonesia semakin membuktikan komitmennya untuk terus melakukan inovasi tanpa henti demi memenuhi kebutuhan pelanggan baik lewat perhiasannya maupun pelayanannya,” terang dia.
Setiap perhiasan berlian yang diproduksi Frank & co. dipastikan telah memenuhi kriteria Clarity(kejernihan), Carat (carat), Color (warna), serta Cut (potongan).
Keempat kriteria ini memastikan seluruh perhiasan mewah milik Frank & co. selalu eksklusif dan tepercaya keasliannya. Tak hanya itu, ditambah lagi dengan 12 Degrees of Rarity dimiliki oleh berlian Frank Fire, dengan 12 parameter terdiri dari cut, color, clarity, carat, freshness, authentication, perfect matching quality, polish, symmetry, hearts & arrows, no fluorescence, dan rarity.
Area manager Frank& co. Semarang, Rolly Soesanto menambahkan, trend berlian diminati konsumen saat ini memiliki satu mata, solitaire dan simpel.
“Kami mengejar pembukaan sebelum Lebaran dan berharap ada kenaikan sebesar 10-20%. Kami optimis bisa memenuhi di tengah isu resesi global dan pemulihan pasca pandemi,” terang dia.