Brand perhiasan Frank & co. berkolaborasi dengan desainer tanah air Monica Ive dalam pameran busana 'Kaleidoscope Dreams'.
Frank & co. dikenal membuat desain elegan, klasik dan tak lekang oleh waktu disandingkan dengan karya Monica Ivena dengan garis feminim, detail dan unik.
Sebagai brand perhiasan berlian berkualitas yang tepercaya di Indonesia, Frank & co. mempersembahkan perhiasan istimewa yang dibuat khusus untuk fashion show bertema ‘Kaleidoscope Dreams’ karya fashion designer Monica Ivena.
"Saya berterima kasih pada Frank & co. atas dukungannya di fashion show Kaleidoscope Dreams dari brand saya, Monica Ivena. Sungguh merupakan proses kreatif dan eksekusi yang menyenangkan dalam menciptakan custom jewelries dari masing-masing segmen show," ungkap Monica Ivena, dalam siaran rilisnya, Rabu (14/6).
Dalam gelaran tersebut terdiri dari empat segmen meliputi Gatsby, Disco, Under the Sea dan Birds of Paradise. Frank & co. membuat khusus perhiasan berlian yang masing-masing ditampilkan pada opening sequence fashion show kali ini. Beberapa perhiasan berlian tersebut memiliki tema yang sesuai dengan tema ‘Kaleidoscope Dreams’ dari Monica Ivena Under the Sea.
Perhiasan dari Frank & co. terdiri dari beberapa cincin dan anting-anting, menggunakan berlian dengan tingkat warna F dan kejernihan VVS, yellow diamonds, serta precious stones berupa ruby merah menawan dan safir biru mewah.
Warna-warni cerah dari precious stones dan kilau berlian F VVS membuat perhiasan Frank & co. ini tampil beda dan berkarakter, namun tetap tidak meninggalkan kesan timeless dan elegan.
Satu perhiasan berlian dengan ruby dalam bentuk cincin dengan desain modern yang
dipersembahkan kali ini, memiliki total 66 butir round diamond serta 3 butir pear shape ruby.
Cincin berlian lainnya dengan detil bunga serta sayap-sayap di bagian atasnya memiliki total 43 butir regular diamond dengan round dan pear shape serta 81 butir yellow diamonds. Cincin berlian lainnya yang juga dilengkapi dengan yellow diamonds, memiliki desain layaknya kepak sayap yang cantik, memiliki total 62 butir regular diamond dan 104 butir yellow diamonds.
Dari persembahan ini, terdapat juga cincin berlian yang dilengkapi dengan precious stone safir biru, dengan desain modern elegan, yang memiliki total 48 butir round diamond dan 48 butir yellow diamond serta 1 butir safir biru.
General Manager Frank & co. Ferdy Felano mengatakan, berkomitmen selalu mengedepankan kualitas serta inovasi. Melalui pengembangan desain, pemutakhiran teknologi, hingga pemilihan partner-partner.
"Salah satunya tentu Monica Ivena yang karyanya bukan hanya indah, namun juga berkualitas tinggi, inovatif, serta mendunia," terang dia.
Perhiasan berlian yang diproduksi Frank & co. dinilai dengan parameter 4C yakni Clarity (kejernihan), Carat (carat), Color (warna), serta Cut (potongan). Parameter ini memastikan seluruh perhiasan mewah milik Frank & co. selalu eksklusif dan tepercaya keasliannya.
Berlian yang digunakan Frank & co. untuk fashion show ini merupakan berlian unggulan Frank & co. dengan tingkat warna F dan kejernihan VVS dengan matching quality.