Hulu Migas Siapkan Tabung Oksigen Untuk Penanggulangan Covid-19

Aktifitas pekerja distribusi tabung oksigen di Kawasan Industri Gatot Subroto Semarang, Kamis ( 29/7), saat memroduksi oksigen untuk kebutuhan medis rumah sakit rujukan Covid-19.


SKK Migas dan KKKS menyediakan 7 (tujuh) buah isotank dan sekitar 1.500 tabung berukuran 3 meter kubik dan 6 meter kubik  yang dapat digunakan untuk mendukung Program Peduli Oksigen Hulu Migas untuk kesehatan. Industri Hulu Migas bersama Pemerintah selama 17 bulan sejak ditetapkannya pandemi Covid-19 sebagai bencana nasional non-alam. 

Dalam kurun waktu tersebut, SKK Migas dan KKKS telah melakukan berbagai program penanggulangan Covid-19, baik untuk mendukung program Pemerintah maupun bantuan langsung ke masyarakat.