Kalah 3-1, Bhayangkara FC Puji Juru Taktik PSIS

Pelatih Bhayangkara FC Emral Abus mengakui kekuatan dan bahkan memuji juru taktik PSIS Semarang Gilbert Agius setelah timnya dikalahkan dengan skor 1-3 dalam laga perdana Liga 1 2023/2024, di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (3/7/2023) malam.


Dalam laga tersebut, tim berjulukan The Guardians sempat unggul 0-1 pada babak pertama dengan tim tuan rumah.

Namun, berkat kejelian juru taktik, ia mengatakan Laskar Mahesa Jenar justru mampu membalikan skor di akhir babak kedua sehingga Bhayangkara harus menelan kekalahan 1-3.

“Para pemain sebetulnya main bagus, sudah sesuai dengan yang kami instruksikan. Namun, itulah sepak bola. Pada menit-menit akhir kami kecolongan skor berbalik menjadi 1-3. Kami akui, PSIS pada akhir-akhir pertandingan bermain sangat bagus, sehingga mereka bisa meraih kemenangan,” ungkap Emral Abus usai laga.

Menurutnya, Laskar Mahesa Jenar sempat kesulitan dalam membongkar pertahanan The Guardian.

Namun, ia menyebut kesabaran para  punggawa PSIS akhirnya membuahkan hasil, terutama dalam mengeksploitasi kelengahan para pemain Bhayangkara FC di penghujung babak kedua.

“Pada babak kedua, pelatih PSIS yang cukup jeli melihat kelebihan dari Bhayangkara FC. Mereka melakukan apa yang sama-sama kita lihat tadi, mereka bermain sabar dan melancarkan counter-attack. Mereka juga bisa mencetak gol melalui set-piece,” jelasnya.

Terkait hasil negatif ini, ia tetap mengapresiasi para pemainnya yang mampu berjuang mempertahankan keunggulan hingga menit 85.

Bahkan para pemain sudah bermain bagus dan sesuai dengan intruksi dan plan.

“Anak-anak bermain bagus sudah sesuai dengan instruksi dan plan, namun memang di menit terakhir kita kecolongan dan skor terbalik. Namun, itulah pertandingan. Kedepan, kita akan lakukan evaluasi untuk menatap laga selanjutnya," tuturnya.

Sementara, perwakilan pemain The Guardians Reza Kusuma mengaku bersama rekan-rekannya sudah melakukan yang terbaik. 

"Kami sudah melakukan yang terbaik, sudah melakukan apa yang diinstruksikan pelatih. Namun, malam ini kami kurang beruntung. Semoga kedepan akan lebih baik," pungkasnya.