Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto Salurkan Bantuan Sosial Di Kecamatan Boyolali

Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto Salurkan Bantuan Sosial Bagi Warga Sakit Menahun. Istimewa
Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto Salurkan Bantuan Sosial Bagi Warga Sakit Menahun. Istimewa

Boyolali – Kapolres Boyolali AKBP Rosyid Hartanto kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada warga yang menderita sakit menahun di wilayah Kecamatan Boyolali, Kamis (13/02).

AKBP Rosyid Hartanto menyampaikan bahwa bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang tengah berjuang melawan penyakitnya.

Kapolres Boyolali didampingi oleh sejumlah pejabat utama Polres Boyolali, antara lain Kasat Lantas AKP Susilo Eko Nurwardani, Kasat Samapta AKP Cahyo Nugroho, Kasi Propam Iptu Aris Hartanto, serta Kapolsek Boyolali AKP Kuntadi Wijanarko. Turut hadir pula Kanit Binmas Polsek Boyolali Kota Aipda Haryono, S.Kep, serta personel Polsek Boyolali Kota.

Kegiatan pemberian bansos diawali di kediaman Purwanti (51), warga Kampung Mangunjiwo, Kelurahan Banaran, Kecamatan Boyolali. Purwanti diketahui mengalami kebutaan akibat penyakit diabetes yang dideritanya selama bertahun-tahun. Kehadiran Kapolres Boyolali bersama rombongan disambut hangat oleh Lurah Banaran Sugiyanto, Bidan Kelurahan Banaran Dian Tinova, serta tokoh masyarakat setempat.

"Kami hadir di sini bukan hanya untuk menyalurkan bantuan, tetapi juga untuk memberikan dukungan moral kepada warga yang sedang mengalami ujian. Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan beban Ibu Purwanti serta keluarganya," ujar Kapolres.

Sementara itu, Lurah Banaran Sugiyanto mengapresiasi langkah kepolisian yang peduli terhadap warganya yang membutuhkan.

"Kami sangat berterima kasih kepada Kapolres Boyolali beserta jajaran yang telah meluangkan waktu dan memberikan bantuan kepada warga kami. Ini adalah bentuk nyata kepedulian Polri terhadap masyarakat. Semoga kebaikan ini membawa keberkahan bagi semuanya," tutur Sugiyanto.

Selanjutnya, rombongan Kapolres melanjutkan pemberian bansos ke kediaman Fanis Agus Setyanto (36), warga Kampung Wukirosari, Kelurahan Pulisen, Kecamatan Boyolali Kota. Fanis diketahui mengalami kelumpuhan dan hidup seorang diri tanpa keluarga yang mendampinginya.

Kehadiran Kapolres Boyolali beserta rombongan di lokasi ini juga disambut oleh Lurah Pulisen Ardita Devi Mayasari, serta tokoh masyarakat setempat.

"Kami sangat mengapresiasi perhatian dari Polres Boyolali yang telah memberikan bantuan kepada warga kami yang sedang dalam kondisi sulit. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban hidup Pak Fanis," ujar Ardita Devi Mayasari.

Rangkaian kegiatan bansos ini berakhir pada pukul 14.35 WIB, dan rombongan Kapolres Boyolali melanjutkan agenda kunjungan silaturahmi ke kantor Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Boyolali.

Polres Boyolali berharap dapat terus membangun kedekatan dengan masyarakat serta memberikan manfaat nyata bagi mereka yang membutuhkan.