Kodim 0733 Kota Semarang menggelar lomba fotografi dengan tema 'TNIku Idolaku', dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78, Jumat (11/8).
- Jembatan Mojo Ditutup, Satlantas Polres Sukoharjo Siapkan Rekayasa Pengalihan Arus Akses Solo – Sukoharjo
- Hari Terakhir Arus Mudik, One-Way Berakhir Arus Lalin Lancar
- Dinnakerind Demak: Kunci Ekonomi Daerah Maju Dan Masyarakat Sejahtera Tenaga Kerja
Baca Juga
Komandan Kodim 0733 Kota Semarang, Letkol (Inf) Rahmad Saerodin mengatakan, dalam lomba foto ini, objek dilombakan yakni kegiatan anggota TNI jajaran Kodim 0733, dalam berinteraksi di tengah masyarakat.
"Kami ingin melalui lomba fotografi ini, prajurit TNI, khususnya Kodim 0733 Kota Semarang lebih dekat, lebih dikenal, dan lebih dirasakan kehadirannya di tengah masyarakat Kota Semarang," kata Saerodin.
Selain diikuti oleh sejumlah komunitas fotografi, lomba tersebut juga diikuti oleh pelajar dan masyarakat.
“Semua boleh ikut serta mengirim hasil karyanya. Tujuannya untuk mempublikasikan dan membumikan tentang kemanunggalan TNI dengan masyarakat," lanjut Dandim.
Lomba Fotografi Kodim 0733 Kota Semarang ini juga merupakan apresiasi kepada jajaran dalan melaksanakan tugasnya sebagai aparat teritorial.
“Kami berharap, dan terus berusaha agar dapat membantu setiap kesulitan masyarakat," pungkas Dandim.
Sementara itu, pemenang lomba fotografi ini rencananya akan diumumkan pada tanggal 20 Agustus.
- Batang Punya 1.517 P3K Baru, Ada yang Langsung Gadaikan SK untuk Ternak Bebek
- Cerita Sobirin, Petani Buah Durian Manis dan Murah di Desa Lembahsari Tegal
- Banjir Sempat Lumpuhkan Jalur Pantura Batang