Lima bulan menjabat, Pj Wali Kota Salatiga Yasip Khasani membuka kesempatan bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemkot Salatiga untuk mengkritik dirinya.
- Pj Wali Kota Salatiga Pilih Tinggalkan Rumah Dinas
- Petinggi Pemkot Salatiga Ramai-Ramai Sowan Yasip Khasani Dan Istri Sepulang Haji
- Diapresiasi Dewan Pengurus Korpri Nasional, Forsesdasi Komwil Jateng di Salatiga Hasilkan Berbagai Strategi
Baca Juga
Hal ini disampaikan Pj Wali Kota saat memberikan arahan di hari pertama ASN Salatiga masuk kerja usai libur dan cuti bersama Lebaran di Kantor Pemkot Salatiga, Selasa (16/4).
Diungkapkan Yasip, tercatat dirinya diberi kepercayaan memimpin Salatiga kurang lebih sudah lima bulan ini.
"Sebagai Pj Wali Kota Salatiga saya membuka dan memberikan kesempatan kepada ASN menyampaikan kritik kepada saya, melalui surat atau tulisan tanpa disertai identitas ya," ungkap Yasip.
Surat 'cinta' itu, diminta Yasip dimasukkan kedalam amplop coklat san dikumpulkan serta disampaikan ke masing-masing Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) atau Dinas.
Ia mempersilakan kritikan apa pun ditunjukan kepada dirinya. Ia pun enggan menerima pesan kesan yang baik-baik saja.
"Kalau yang baik-baik 'nggak' usah, yang kurang-kurang saja. Selama 5 bulan sudah memimpin Salatiga silahkan sampaikan kritikan ke saya," terangnya.
Namun di ujung harapannya, Yasip menghendaki agar kritikan disertai masukkan. "Kritikan harus ada solusi, jangan hanya kritik tanpa solusi," imbuhnya.
- Tutup Retret Pemkab Purbalingga, Bupati Fahmi Ajak Pemimpin Daerah Fokus Pada Solusi
- ASN Kabupaten Tegal Dapat Keringanan Kredit Rumah Bersubsidi
- Agus Santoso Wakil Bupati Sukoharjo Pamit, "I'll See You When I See You"