- UNS Fasilitasi UTBK Ramah Disabilitas, Diikuti 10 Peserta
- Tanggap Darurat, Pelajar SMABAH Ikuti Simulasi Penanganan Kebakaran
- Intens Berlatih, PMR Spensawa Juara Umum COMPARA
Baca Juga
Pekalongan - Kepala Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) Provinsi Jawa Tengah, Darmadi dan Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Pendidikan setempat, menggelar sosialisasi 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat pada Jumat (14/02) kemarin.
Sosialisasi yang dirangkaikan dengan senam massal ini diikuti oleh ribuan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dari seluruh Kota Pekalongan dengan penuh semangat, di Pantai Pasir Kencana.
Dalam sambutannya, Darmadi menyampaikan bahwa kebiasaan baik yang ditanamkan sejak dini akan menjadi fondasi kuat bagi generasi mendatang. "Melalui program 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat, kita ingin mencetak anak-anak yang disiplin, kreatif, dan berakhlak mulia. Guru PAUD memiliki peran besar dalam mewujudkan hal ini," jelasnya.
Ia menjelaskan secara rinci 7 kebiasaan yang harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari anak-anak Indonesia, antara lain bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan sehat dan bergizi, gemar belajar, bermasyarakat dan tidur cepat.
Dalam kesempatan tersebut, ia mendorong orang tua untuk memantau 7 kebiasaan tersebut di rumah agar karakter anak bisa terbentuk dengan maksimal, dan terwujud kolaborasi antara orang tua dan guru sehingga dapat memantau perkembangan anak.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kemenag Kota Pekalongan, Kasiman Mahmud Desky, Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Zainul Hakim dan lain-lain.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekalongan, Zainul, mengatakan perlunya peran serta orang tua untuk dapat mendampingi anak berkaitan 7 kebiasaan tadi, sehingga terwujud karakter anak indonesia hebat. “Saya berharap para guru PAUD dapat menerapkan dan menularkan kebiasaan baik ini kepada anak didik mereka, sehingga menciptakan generasi Indonesia yang hebat sejak usia dini,” katanya.
Lebih lanjut, ia menerangkan bahwa implementasi 7 kebiasaan ini dapat dilakukan dengan membacakan buku sebelum pelajaran dimulai, berolahraga setiap hari, gotong royong, kantin sehat, berdoa sebelum pembelajaran, dan lainnya.
Setelah sesi sosialisasi, kegiatan dilanjutkan dengan senam massal yang melibatkan seluruh peserta. Dengan gerakan yang energik dan penuh semangat, senam ini tidak hanya menyehatkan tetapi juga menjadi ajang kebersamaan bagi para guru PAUD se-Kota Pekalongan.
- NGOPI Berhasil Kuak Rahasia Kecantikan Bersama Dr. Ratih Nuryanti
- Tim Dinparta Dan Satpol PP Serbu Pujasera Demak
- Pedagang Rod As Kadilangu Serbu Jepara Dan Berkolaborasi Emas Dengan Dinparta Demak