- Tradisi Pedang Pora Sambut Pejabat Baru Kapolres Purbalingga
- Polres Purbalingga Ringkus Penjual Dan Pembeli Obat Terlarang
- Gotong Royong Masyarakat Bersama TNI, Polri Dan BPBD Membersihkan Puing-Puing Dapur Warga
Baca Juga
Polres PurbaIingga - Polda Jateng | Personel Operasi Lilin Candi 2024 dari Polres Purbalingga kembali membantu evakuasi truk masuk jalur penyelamat di Desa Tlahab Lor, Kecamatan Karangreja, Kabupaten PurbaIingga, Selasa (24/12) subuh.
Kali ini terjadi pada truk bermuatan barang elektronik yang masuk jalur penyelamat untuk menghindari kecelakaan. Penyebabnya karena kendaraan mengalami rem tidak berfungsi atau blong.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Purbalingga, Iptu Arif Trianto, mengatakan kendaraan mengalami rem blong dan masuk jalur penyelamat terjadi sekira jam 05.45 WIB.
Kendaraan tersebut jenis truk Toyota Hino bernomor polisi G-8314-LA. Truk dikemudikan oleh M. Alif Ariyadi (30) warga Desa/Kelurahan Pekalongan Barat, Kabupaten Pekalongan.
"Adanya laporan kejadian kemudian personel Pos Strong Point Operasi Lilin Candi 2024Pos Strong Point Operasi Lilin Candi 2024 mendatangi lokasi dan membantu proses evakuasi," jelasnya.
Evakuasi dilakukan dengan memindahkan sebagian muatan dari truk. Kemudian petugas menarik truk dengan mobil dinas Unit Gakkum Satlantas Polres Purbalingga menggunakan tali sling. Terakhir, petugas memeriksa kondisi rem truk tersebut.
"Setelah diperiksa dan dipastikan kondisi pengereman truk tersebut normal, selanjutnya kendaraan dapat melanjutkan kembali perjalanan," jelasnya.
M. Alif Ariyadi mengatakan sebelum kejadian dirinya membawa truk berisi barang elektronik sedang dalam perjalanan dari Kabupaten Pekalongan menuju ke Kabupaten Cilacap. Sampai di lokasi pada jalan menurun, ia mendapati rem tidak berfungsi dengan baik.
"Karena mengalami rem blong, untuk mencegah kecelakaan, kendaraan saya arahkan masuk ke jalur penyelamat," ucap Alif.
Ia lalu menyampaikan ucapan terima kasih atas tindakan kepolisian membantu mengevakuasi kendaraan keluar dari jalur penyelamat. Alif bisa melanjutkan perjalanan setelah dilakukan pengecekan kondisi rem kendaraannya.
Liputan evakuasi kendaraan pickup dapat dibaca pada tautan berikut ini:
- NGOPI Berhasil Kuak Rahasia Kecantikan Bersama Dr. Ratih Nuryanti
- Tim Dinparta Dan Satpol PP Serbu Pujasera Demak
- Pedagang Rod As Kadilangu Serbu Jepara Dan Berkolaborasi Emas Dengan Dinparta Demak