Pj Gubernur Nana Sudjana berikan instruksi ke komisi pemilihan umum (KPU) agar waspada dan melakukan persiapan menghadapi kemungkinan terburuk Pilkada terkendala bencana alam musim penghujan.
- Puncak Acara HPN 2025 di Blora Meriah dan Mengesankan
- DPRD Jateng : Sektor Pertanian Kurang Berhasil Turunkan Kemiskinan
- Jadi Catatan Khusus, DPRD Jateng Minta Seluruh Pemda Percepat Penurunan Angka Kemiskinan
Baca Juga
Hal itu diungkapnya dalam Apel siaga menghadapi potensi bencana musim hujan akhir tahun 2024, digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah, Senin (18/11) di halaman Kantor Gubernuran Jawa Tengah.
"Potensi terjadinya bencana meningkat di seluruh wilayah Jawa Tengah mengingat akhir tahun ini merupakan puncak musim penghujan. Tentu kewaspadaan perlu kita lakukan untuk mengantisipasi risiko yang mungkin terjadi," perintah Nana.
Oleh karena itu, Nana menegaskan agar KPU Provinsi Jawa Tengah serta di seluruh kabupaten serta kota khususnya dalam pelaksanaan pemilihan, perlu menyiapkan tempat pemungutan suara (TPS) yang aman terutama dari ancaman banjir.
"Kesiapsiagaan menghadapi ancaman bencana yang dipersiapkan juga berfokus dalam penyelenggaraan Pilkada Serentak Jawa Tengah 2024. Kami memastikan pelaksanaan Pilkada aman, lancar, dan tidak terganggu segala situasi apapun termasuk potensi bencana alam," tegas Nana Sudjana.
- Puncak Acara HPN 2025 di Blora Meriah dan Mengesankan
- DPRD Jateng : Sektor Pertanian Kurang Berhasil Turunkan Kemiskinan
- Jadi Catatan Khusus, DPRD Jateng Minta Seluruh Pemda Percepat Penurunan Angka Kemiskinan