Polsek Gayamsari, Polrestabes Semarang, menggelar Jumat Curhat yang merupakan program baru Polda Jawa Tengah, dalam mendengar keluh kesah masyarakat.
- Pemkot Semarang Bakal Bongkar Tempat Karaoke Pasar Klitikan Penggaron
- Tiga Bangunan di Polres Salatiga Diresmikan Kapolda Jateng
- Pemkot Semarang Beri Bantuan Sejumlah Uang dan Barang Bagi 95 Warga Terdampak Banjir di Wahyu Utomo
Baca Juga
Dengan mengajak puluhan warga Kecamatan Gayamsari ngobrol bareng, Kapolsek Gayamsari, Kompol Hengky Prasetyo, mendengarkan langsung keluhan dan laporan warga terkait situasi dan kondisi masyarakat.
"Dengan Program Jumat Curhat ini tentunya ada timbal balik terkait informasi antara Kepolisian dan Masyarakat. Apalagi, sekarang jaman digital, semua kejadian bisa viral. Dengan bertatap muka langsung, masyarakat dapat menyampaikan unek-unek langsung kepada Kami,” terang Kapolsek Gayamsari, Kompol Hengky Prasetyo, Jumat (30/12) siang.
Sementara itu, dalam kegiatan ngobrol bareng polisi, pertanyaan lebih banyak tentang persiapan perayaan malam tahun baru. Salah seorang warga, Kusmono, berharap Program Jumat Curhat ini dapat digelar secara rutin.
“Dengan kegiatan ini, kita masyarakat tentunya lebih bebas menyampaikan keluh kesah dalam kondisi masyarakat. Semua pertanyaan kami sudah terjawab. Baik terkait pelayanan maupun keamanan masyarakat, yang intinya semuanya dijamin bapak polisi,” ujar Kusmono.
Dari kegiatan tersebut, Kapolsek Gayamsari, membentuk tiga tim pengurai yang akan ditugaskan di tiga titik rawan. Antara lain, Jalan Majapahit, Jalan Arteri Soekarno Hatta dan Jalan Kaligawe.
“Tiga tim sudah kami bentuk dan disiapkan untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Mulai hari ini, Kami sudah perintahkan kepada para Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan sambang warga, mengantisipasi konflik atau pun kriminalitas menjelang perayaan malam tahun baru,” tambah Kompol Hengky.
Selain itu, Kapolsek juga meminta masyarakat menggunakan Aplikasi Libas, untuk melapor jika ada kejadian apapun.
“Kami minta agar seluruh masyarakat mendownload aplikasi LIBAS. Selain itu, Kami juga telah menyebar nomor HP kapolsek dan Kantor Polsek Gayamsari. Kami siaga 24 jam,” pungkas Kapolsek Gayamsari.
‘Jumat Curhat’ merupakan program yang digencarkan Polri dalam meningkatkan kembali kepercayaan masyarakat. Program ini berkonsep membuka masukan, saran, keluhan dan kritikan masyarakat terhadap kinerja Polri.
Sementara itu, Polda Jawa Tengah dengan Program Polisi Hadir, menjadi pendorong program unggulan Polri dalam melayani dan mengayomi masyarakat.
- Nekat Masuk GT Tol Tingkir Tanpa STRP, Diputar Balik Petugas
- UMKM Menjadi Penopang Pemulihan Ekonomi Semarang Pasca Pandemi
- Kapolres Wonogiri Sidak Gudang Minyak Goreng di PT Wings Selogiri