- Cikal Bakal Pembinaan Atlet Porprov Boyolali, Turnamen Kapolres Cup 2025 Resmi Dibuka
- Persebi Menang Banyak Saat AKBP Rosyid Hartanto Pimpin Pengamanan Laga Liga 4 Nasional
- Kapolres Boyolali Memberikan Apresiasi Terhadap Instansi Pendukung Operasi Ketupat Candi 2025
Baca Juga
Boyolali - Setelah kurang lebih 5 (lima) bulan ditutup karena pertimbangan keselamatan dan cuaca ekstrem, jalur pendakian Gunung Merbabu via Resort Selo, Kecamatan Selo, Kabupaten Boyolali, akhirnya kembali dibuka untuk umum. Momen pembukaan ini mendapat pengawalan ketat dari petugas gabungan yang tergabung dalam pengamanan pembukaan jalur pendakian, Jumat (18/04).
Kegiatan pengamanan berlangsung mulai pukul 08.00 hingga 12.00 WIB dan diawali dengan apel bersama di halaman Koramil Selo, yang dipimpin langsung oleh Kepala Seksi Pengelolaan Taman Nasional (SPTN) Wilayah 2 Balai Taman Nasional Gunung Merbabu via Selo, Tri Wiyanto. Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain personel Koramil Selo, personel Polsek Selo, personel Polisi Hutan, dan dari petugas staf BTN.
Usai apel, para petugas melaksanakan pemantauan dan pengontrolan di sejumlah titik strategis. Salah satunya di Posko Perdes (penarikan distribusi desa) di perempatan Dukuh Selo Tengah, yang menjadi titik awal perjalanan para pendaki menggunakan ojek menuju Kantor BTN. Jalur ini dinilai cukup rawan karena jalan sempit dan potensi longsor yang tinggi, sehingga pengawasan keselamatan diperketat.
Selain pengamanan, petugas juga memberikan sosialisasi kepada para pendaki di halaman kantor BTN. Para pendaki diimbau untuk menaati seluruh peraturan yang telah ditetapkan, termasuk tetap memfasilitasi keperluan keamanan dan keselamatan pribadi, menjaga kebersihan, tidak membawa barang terlarang, serta mematuhi jalur resmi pendakian.
Petugas BTN bersama tim gabungan juga melakukan pemeriksaan ketat terhadap tas ransel para pendaki, untuk memastikan bahwa bekal yang dibawa sesuai ketentuan dan tidak membahayakan ekosistem taman nasional.
Kapolsek Selo Iptu Kiryanta menyampaikan bahwa kehadiran Polri dalam pengamanan pembukaan jalur pendakian merupakan bagian dari komitmen pelayanan kepada masyarakat.
"Polri hadir untuk masyarakat. Kami turut memantau keamanan dan keselamatan jalur pendakian agar para pendaki merasa nyaman dan terlindungi. Kolaborasi ini adalah bentuk nyata kepedulian kami terhadap wisata alam yang menjadi kebanggaan Boyolali," ujar Iptu Kiryanta.
Kegiatan pengamanan dan pengawasan jalur pendakian Gunung Merbabu via Selo berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Posko pengawasan akan terus disiagakan selama masa pembukaan pendakian berlangsung.
- Dindagkop UKM Rembang Mulai Lakukan Sosialisasi Pembentukan Koperasi Merah Putih
- Warga Resah Atas Aksi Kera Berekor Panjang Yang Masuk Rumah
- MTI Serukan Pentingnya Masterplan Untuk Integrasi Dan Keberlanjutan