Seorang warga ditemukan gantung diri di hutan Petak 127 RPH Tambakselo BKPH Karangasem, Kecamatan Wirosari Kabupaten Grobogan.
- PT TMJ : Kurang Antisipasi Jaga Jarak Aman Jadi Penyebab Kecelakaan Karambol
- Petani Hilang Tenggelam Di Rawa Hutan Cilacap Ditemukan Tewas
- Bermain di Sungai Kanal, Siswi MTs di Mijen Demak Hilang Terseret Arus
Baca Juga
Korban bernama Triono alias Sirat (60) warga Karangasem Wirosari Grobogan.
Pertama kali, jasad tergantung tersebut ditemukan, Puji (37) warga Tambakselo Kecamatan Wirosari saat dirinya sedang mengambil rumput. Hal itu pun sempat kagetkan dirinya.
Dia kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada perangkat Desa Tambakselo dan melanjutkan laporan ke Polsek Wirosari.
Petugas yang mendapatkan laporan langsung mendatangi lokasi bersama tenaga medis dan Tim Inafis Polres Grobogan. Mereka kemudian melakukan evakuasi dan pemeriksaan.
Kapolsek Wirosari AKP Muri mengatakan saat pemeriksaan tidak ada tanda kekerasan dan penganiayaan. Bersama korban ditemukan tali plastik sebesar jempol yang digunakan untuk gantung diri.
"Korban diduga memiliki penyakit menahun, tak kunjung sembuh, hingga nekad mengakhiri hidupnya," terangnya, Sabtu (3/6).
Korban kemudian diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
- Blokir Jalan, Warga Desa Wangandowo Pekalongan Tuntut Pertanggungjawaban Pabrik Pasca Banjir Bandang
- Polres Pekalongan Ciduk Ayah Kandung yang Diduga Bunuh Bayinya di Rumah
- Banjir Mulai Surut, Pompa Penyedot Akan Terus Dimaksimalkan