Relawan Gibran Fans gelar pesta rakyat dengan mengundang Ibu Iriana Jokowi dan Kaesang Pangarep, di Alun-alun Karanganyar, Jumat (12/1) malam.
- Polres PurbaIingga Terjunkan 60 Personel Kerja Bakti Di Lokasi Bencana Angin Kencang
- Bencana Alam Timpa Kemangkon
- Bencana Longsor: Akses Desa Terputus Di Kecamatan Karangmoncol
Baca Juga
Sekretaris Jenderal Gibran Fans, Derek Loupatty sebut pesta rakyat ini memang dipersembahkan untuk Ibu Negara Iriana Jokowi, yang merupakan ibu dari cawapres Gibran Rakabuming Raka.
Sebagai bentuk terima kasih kepada Ibu Iriana Jokowi sebagai inspirasi terbentuknya Gibran Fans. Karena sosok ibu inilah yang telah mendidik dan melahirkan tokoh nasional yang mendunia dan mampu masuk bursa cawapres untuk regenasi bangsa.
"Ini tribute untuk Ibu Iriana, dan kita memang mengundang beliau untuk bisa hadir dalam konser yang baru pertama kali di Indonesia yang digelar oleh Fans Gibran," jelasnya, Kamis (12/1) malam.
Saat ini Fans Gibran telah terbentuk di 22 provinsi dan 307 kabupaten/ Kota di Indonesia. Siap mendukung paslon Prabowo-Gibran menang satu putaran.
Ketua Gibran Fans Riadhus Surya Setiabudi menambahkan acara ini sekaligus menjadi ajang sosialisasi program kerja dari pasangan calon (paslon) nomor dua, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Hiburan rakyat gratis berupa konser musik dengan sederet bintang tamu diantaranya Lala Atila, Difarina Indra, Vivi Violetha, Bakar Musik dan Romansa ini diprediksi bakal dihadiri 5000 orang.
"Kita undang masyarakat, generasi milenial untuk menyaksikan hiburan rakyat gratis ini," tuturnya.
Selain menggelar konser musik, Gibran Fans juga menggelar rapat kerja daerah (rakerda) untuk lebih mematangkan kemenangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di pemilu 2024.
"Disini kami akan mengadakan Rapimda sekaligus, hiburan untuk masyarakat bertajuk pesta rakyat," pungkasnya.
- Polres PurbaIingga Terjunkan 60 Personel Kerja Bakti Di Lokasi Bencana Angin Kencang
- Bencana Alam Timpa Kemangkon
- Bencana Longsor: Akses Desa Terputus Di Kecamatan Karangmoncol