Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-79, Pemerintah Kabupaten Batang melalui Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Batang menggelar acara Fun Futsal antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
- BPI Kenalkan PLTU Batang Lewat Bima dan Arimbi di Karnaval HUT ke 79 RI
- Ratusan Tenaga Kerja Asing Masuk Batang, Pemkab Tingkatkan Pengawasan Lewat Retribusi
- Resmi Dilantik, Pengurus PCNU Batang 2024-2029 Ditantang Modernisasi hingga Tumbuhnya Industri
Baca Juga
Acara yang berlangsung pada tanggal 1 hingga 2 Agustus 2024 ini, diselenggarakan di GOR Abirawa Batang dengan partisipasi 28 tim yang terdiri dari pegawai OPD Pemkab Batang dan karyawan PT Bhimasena Power Indonesia (BPI).
Acara ini dibuka secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Pemkab Batang, Ari Yudanto, yang memberikan apresiasi tinggi atas inisiatif yang dilakukan oleh Disparpora dan PT Bhimasena Power Indonesia.
Dalam sambutannya, Ari Yudanto menekankan pentingnya acara ini sebagai sarana untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan semangat berolahraga di kalangan pegawai Pemkab dan perusahaan yang ada di Batang.
"Tujuan pertandingan futsal antar OPD ini sebagai ajang silaturahmi dan memeriahkan HUT RI ke-79 di Kabupaten Batang," ujar Ari Yudanto.
Ia juga menambahkan bahwa olahraga bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga soal kebersamaan dan solidaritas antar pegawai. Kompetisi yang berlangsung selama dua hari ini menyajikan pertandingan futsal yang sengit namun tetap menjunjung tinggi sportivitas.
Sebanyak 28 tim dari berbagai OPD di Pemkab Batang dan karyawan BPI berkompetisi dengan semangat juang yang tinggi untuk memperebutkan piala bergilir Fun Futsal antar OPD. Setiap tim menunjukkan kemampuan terbaiknya, baik dari segi strategi maupun kekompakan dalam bermain.
Kepala DISPARPORA Batang, Ulul Azmi, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PT Bhimasena Power Indonesia atas dukungan dan partisipasi aktifnya dalam menyukseskan acara ini. Ia juga menyampaikan selamat kepada para pemenang yang berhasil menunjukkan performa terbaik mereka di lapangan.
"Terima kasih kepada BPI yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam pertandingan Fun Futsal antar OPD. Selamat kepada Bhimasena FC yang berhasil menjadi juara pertama melalui babak adu penalti, diikuti oleh Tim Futsal Setda Batang sebagai juara kedua, dan Tim Futsal Dinkes Batang yang meraih juara ketiga," tegas Ulul Azmi.
Tim Bhimasena FC yang terdiri dari karyawan PT Bhimasena Power Indonesia berhasil keluar sebagai juara pertama setelah melalui pertandingan yang ketat hingga babak adu penalti. Kemenangan ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi PT Bhimasena Power Indonesia, yang tidak hanya aktif berkontribusi dalam kegiatan sosial tetapi juga menunjukkan dedikasi tinggi dalam olahraga.
"Kami merasa terhormat dapat mendukung acara-acara lokal seperti ini dan berkontribusi pada semangat sportivitas serta persatuan masyarakat. Selamat atas kemenangan Bhimasena FC, yang telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras, baik di dalam maupun di luar lapangan," ujar Aryamir H. Sulasmoro, Stakeholder Relation General Manager BPI.
Ia juga menyampaikan selamat kepada seluruh tim yang bertanding dan berharap kegiatan seperti ini terus berlanjut di masa mendatang.
- Halalbihalal Bersama Tokoh Agama, Mas Wiwit Tegaskan Komitmennya
- Kapolres AKBP Rosyid Hartanto Bersama FKUB Boyolali Bersinergi Jaga Kerukunan Umat Beragama
- Giat Polres Purbalingga Mengampu Warga Pengrajin Knalpot Lokal