Sembelih Puluhan Hewan Kurban, Takmir Masjid Agung Batang Pastikan Bebas PMK

Ketua Takmir Masjid Agung Darul Mutaqqin, Saefudin Zuhri memastikan kesehatan seluruh hewan kurban. Hal itu disampaikan usai pelaksanaan Salat Idul Adha 1443 H/ 2022 M. 


"Dua hari lalu sudah kami cek dan kondisinya sehat semua, serta siap disembelih," katanya, Minggu (10/7).

Ia menyebut, pada tahun ini, masjid Agung Batang akan menyembelih tiga sapi dan 32 kambing. Sapi terbesar dari jenis Brahma.

Saefudin menambahkan pembagian daging kurban akan dilakukan dengan metode perwakilan. Sehingga tidak ada antrean saat pembagian kurban.

"Nanti yang ambil adalah perwakilan. Ada yang tiap kampung dan yang mengajukan surat ke kami," ujarnya.

Pj Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki mengucapkan selamat hari raya Kurban untuk masyarakat Batang. Ia berharap makna Idul Adha bisa diresapi oleh masyarakat.

Lani juga memastikan bahwa jajaran sudah mengecek hewan kurban di Batang. Tujuannya, agar hewan kurban yang disembelih tidak mengidap Penyakit Mulut dan Kuku.

"OPD terkait sudah kami minta untuk mengecek kesehatan hewan, jauh-jauh hari sebelum Idul Adha," jelasnya.