Subway Biasa Muncul di Drakor Kini Ada di Semarang

Restoran sandwich (roti lapis) Subway kini sudah bisa ditemui di Kota Semarang dan Jawa Tengah.


“Resto di Semarang adalah gerai ke 80 di Indonesia. Pada penghujung kuartal kedua kami membuka restoran Subway pertama di Semarang,” kata Pemimpin PT Sari Sandwich Indonesia, Vasilis John Vasiliou, Jumat (30/6), di Jalan Gajah Mada Kota Semarang.

Dia menilai, Kota Semarang adalah pusat di Jawa Tengah, banyak dibangun manufaktur, perekonomian terus berkembang.

Subway, kata dia, menjadi pilihan makanan cepat saji berbeda dengan lainnya. Di resto ini, konsumen bisa memilih atau mengabaikan item-item mengisi sandwich.

“Misalkan, konsumen tidak suka bawang bombay bisa dihilangkan diganti item lainnya,” terang dia.

Head of Marketing Subway, Silvia Muryadi mengungkapkan, restoran akan dibuka untuk umum pada 1 Juli 2023.

Restoran ini memiliki mural spesial, yang menggambarkan ciri khas Semarang melalui lukisan tarian dan gamelan, sebagai fitur patut untuk diperhatikan.

Selain menawarkan pilihan makanan lebih baik, Subway juga menambahkan sentuhan khusus di Semarang dengan mural berada di dinding dalam restoran SUBWAY Gajah Mada.

“Semarang adalah salah satu kota yang sering disebutkan di media sosial dan kemunculannya telah dinantikan. Kami mendorong semua tamu untuk menikmati menu favorit mereka di Subway dan tidak lupa untuk mengunggah foto media yang diambil pada mural menampilkan Tari Semarangan dan Semarangan Gambang ke akun media sosial mereka,” terang dia.

Menu baru dihadirkan yakni memiliki rasa unik dan menggiurkan jika dimasak menjadi makanan ringan seperti potato wedges.

“Bagian luar yang renyah dan bagian dalam yang lembut menciptakan tekstur yang memuaskan. Baked potato wedges, yang dimasak dengan cara dipanggang menjadi opsi cemilan yang lebih baik, kini telah hadir di Subway,” terang dia.