Wali Kota Salatiga Yuliyanto mengharapkan kota tersebut menjadi kota kreatif, termasuk gastronomi kuliner.
- TimSes Calon Wali Kota Salatiga SN Bubar, Prof YK Mengundurkan Diri
- Duet dengan Pj Wali Kota, Mahasiswa PKL di Salatiga Terima Rejeki Nomplok
- Wali Kota Salatiga : Industri Kecil Jangan Disepelekan
Baca Juga
"Kita optimis Kota Salatiga akan menjadi Kota Kreatif 2021 dari 54 Kabupaten/Kota di Indonesia Program Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI," tandas Wali Kota Yuliyanto usai pemaparan secara langsung di Ruang Kalitaman Gedung Setda Lantai 2 Pemkot Salatiga (22/11).
Paparan kriteria akan dinilai oleh Tim Komite Ekonomi Kreatif pada seleksi tahap akhir KaTa Kreatif Indonesia 2021.
Wali Kota mengungkapkan, keberhasilan sebuah pembangunan Kota Salatiga tidak terlepas dari kolaborasi serta sinergitas bersama.
Termasuk didalamnya, bersama Dinas Kebudayaan dan Pariwisata berkolaborasi pula dengan universitas yang ada di Salatiga diantaranya UKSW, IAIN dan STIE AMA. Selain itu, melibatkan peran serta seluruh stakeholder seperti akademisi, komunitas, pemerintah, lembaga keuangan, media dan pelaku usaha melalui kajian pariwisata yang ada di Salatiga.
Wali Kota Salatiga menyambut baik dan mengapresiasi dinas terkait yang terus konsisten mempersiapkan segala kelengkapan untuk memenuhi persyaratan penilaian pada program KaTa Kreatif Indonesia 2021.
Pada kesempatan pemaparan Kota Kreatif 2021 tersebut, ia menjelaskan profil Kota Salatiga, kekuatan kolaborasi aktor dan subsektor, tata kelola, deskripsi kegiatan Forum Komite Ekonomi Kreatif Salatiga, Tata Kelola Kebijakan Pemerintah terkait ekonomi kreatif, manfaat ekonomi, ketahanan sosial budaya, dan ketahanan lingkungan.
- Gerindra Usung Aldi-Reza di Pilwakot Salatiga
- TimSes Calon Wali Kota Salatiga SN Bubar, Prof YK Mengundurkan Diri
- Gerindra Salatiga 'Warning' Bacalon Kembalikan Formulir Pendaftaran Meski Kondisi Kosong