100 Pelari di Semarang Bakal Promosikan Run Against Cancer 2023

100 pelari dari berbagai komunitas lari di Kota Semarang akan menggelar lari bersama pada Minggu (7/12) sebagai bagian dari promosi kegiatan lari amal “Run Againts Cancer 2023”.


Kegiatan awalan ini diikuti perwakilan dari seluruh komunitas lari di Semarang. Ketua Panitia, DR. dr. Budi Setiawan Sp.PD, K-HOM FINASIM, mengatakan, kegiatan ini dilatari rasa kepedulian kepada para pejuang kanker agar mendapatkan kemudahan perawatan dan pengobatan penyakit kanker.

“Seluruh peserta akan menggalang donasi untuk disumbangkan pada Rumah Singgah yaitu rumah sementara untuk para pejuang kanker dari luar Kota Semarang selama mereka melakukan perawatan dan pengobatan di rumah sakit di Semarang,” terang Budi.

Menurut dia, even RAC telah diselenggarakan keempat kalinya atas dasar rasa kepedulian.

Perwakilan Yayasan Kanker Indonesia Semarang, Dian menyampaikan, ucapan terimakasih atas kepedulian para peserta dari seluruh Indonesia yang tidak hanya akan berlari tetapi juga melakukan penggalangan amal untuk rumah singgah.

Pelari Influencer, Carla Felany mengatakan, untuk berlari jarak jauh dengan tujuan charity tidaklah cukup hanya dengan persiapan fisik dan latihan.

Namun, komitmen untuk melakukan dengan tujuan untuk membantu sesama adalah hal yang mutlak agar tujuan dari berlari tersebut dapat tercapai dengan baik.

“Yakinlah bahwa banyak sekali orang-orang di sekitar kita yang sangat peduli dengan sesama, disinilah diperlukan kita para pelari untuk menjadi fundraiser agar donasi dapat dikumpulkan dan didonasikan tepat ditujukan kepada yang membutuhkan,” terang dia, di Hotel Room Inc Semarang, Sabtu (7/1). 

Menyusul kegiatan tersebut, 2.000 orang pelari akan berlari dengan jarak 5 kilometer dan 10 kilometer dengan start dan finish di Sam Poo Kong, melewati tempat-tempat iconik di Kota Semarang pada Minggu (5/2).

Lalu, pada Sabtu (4/2) 200 orang pelari akan berlari sejauh 25 kilometer, 50 kilometer dan 100 kilometer dengan start dari Kebun Raya Gunung Tidar Kota Magelang dan akan finish di Sam Poo Kong.

Mengusung slogan Jadilah Pahlawan Peduli Kanker Yang Kami Cari, seluruh peserta dan masyarakat umum dapat memberikan donasi untuk rumah singgah melalui platform penggalangan dana digital.

Sedangkan peserta kategori 100 KM, 50 KM dan 25 KM diwajibkan untuk menjadi melakukan penggalangan donasi kepada masyarakat donator.

Para peserta pada kegiatan ini juga dapat mengikuti Lomba Fotografi berhadiah jutaan rupiah yang diselenggarakan Perhompedin Cabang Semarang melalui akun instagram OncoDoc.id untuk memperingati Hari Kanker Sedunia tahun 2023.