Agustina Wilujeng Minta Masukan Anak Muda Soal Pemkot Semarang

Ajak Mahasiswa Diskusi
Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng ajak para mahasiswa berbagai kampus berdiskusi minta usulan bagi Pemerintah Kota Semarang (Dok. Pemkot Semarang)
Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng ajak para mahasiswa berbagai kampus berdiskusi minta usulan bagi Pemerintah Kota Semarang (Dok. Pemkot Semarang)

Wali Kota Semarang Agustina Wilujeng menggelar diskusi bersama di dalam forum dengan para mahasiswa berbagai kampus di Kota Semarang, Sabtu (19/4).


Agustina, Wali Kota Semarang memberikan kesempatan usulan dari mahasiswa tentang berbagai permasalahan sebagai saran bagi Pemerintah Kota Semarang. 

Wali Kota Semarang berharap, forum semacam diadakan ini penting supaya pemerintah daerah bisa menampung masukan-masukan gagasan hasil diskusi. 

"Ini menjadi salah satu forum yang penting menurut saya. Menurut teman-teman, Pemerintah Kota itu kurang apa?," kata Agustin. 

Menurut Agustina, kesempatan memberikan usulan pendapat berguna sekali bagi pemerintah daerah menjadikan anak-anak muda referensi mengambil arah kebijakan dibutuhkan. 

Wali Kota Semarang itu menilai para mahasiswa sebagai anak-anak muda dirasa kritis dan memiliki ide-ide inovatif jika dilibatkan usul menanggapi pemerintahan berjalan. 

Maka, Pemerintah Kota Semarang butuh dukungan anak-anak muda. 

"Terus kalau ada kesempatan harus bagaimana terhadap anak-anak muda. Nah maka, kita butuh agar yang ada di dalam Pemerintah Kota ini menjadi representasi dari anak-anak muda," ucap Agustin. 

Atas keyakinan itulah, Wali Kota Semarang berharap yakin berbagai sesuatu disampaikan teman-teman anak-anak muda dapat memberikan pencerahan dan bermanfaat. 

"Saya meyakini bahwa apa yang disampaikan teman-teman anak-anak muda menjadi angin segar memberikan pencerahan termasuk hal-hal diluar pikiran kita," kata Agustina Wilujeng.