Kamis (19/7) Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi mengadakan pertemuan dengan enam delegasi Pemerintah Kota Nanjing, Tiongkok untuk membahas terkait pengembangan pariwisata Kota Semarang.
- KAI Daop 6 Dukung Program Asta Cita Pemerintah Melalui KA BIAS
- Mahasiswi IPB Korban Pemutusan Sepihak Beasiswa Bisa Kuliah Lagi
- Dinporapar Jateng Setel Lagu Via Vallen Dan Agnes Monica Hingga Asian Games 2018 Berakhir
Baca Juga
Pertemuan yang berlangsung di ruang rapat Kantor Wali Kota Semarang di Jalan Pemuda Kota Semarang itu sendiri berlangsung kurang lebih selama dua jam. Adapun Delegasi Pemerintah Kota Nanjing sendiri hadir dipimpin oleh Wakil Ketua Komite Tetap Kongres Kota Nanjing, Guo Lajun.
Setelah menerima delegasi Pemerintah Nanjing, Tiongkok, Wali Kota Semarang yang biasa disapa Hendi itu mengungkapkan jika Nanjing menjadi salah satu percontohan kota yang sukses dalam mengelola pariwisatanya. Hal itu mengingat Kota Nanjing merupakan kota terpenting kedua di Tiongkok setelah Shanghai. Selain itu Nanjing sendiri sering disebut sebagai Ibu Kota Tiongkok dalam hal kesenian, kebudayaan, dan pariwisata.
"Nanjing tentu menjadi sebuah tolok ukur yang tinggi bagi pengelolaan dan pengembangan pariwisata di Kota Semarang, dan saya rasa bila nanti ada kerjasama yang bisa disepakati, Semarang akan sangat terbantu", tutur Hendi.
"Apalagi karakteristik kota Nanjing dan kota Semarang hampir sama, yaitu memiliki gedung-gedung bersejarah yang digunakan sebagai wisata unggulan," lanjutnya.
Di sisi lain, perwakilan delegasi Pemerintah Kota Nanjing, Tiongkok, Lajun Guo mengatakan jika ketertarikan untuk dapat menjalin kerjasama dengan Kota Semarang adalah didasari adanya benang merah antara Semarang dan Nanjing.
"Nanjing menjadi awal sejarah Cheng Ho, di Nanjing banyak sekali jejak Cheng Ho yang dapat dikunjungi, dan ada juga lembaga penelitian Cheng Ho," cerita Guo Lajun.
Dengan adanya jejak Cheng Ho sebagai benang merah antara Kota Semarang dan Kota Nanjing itulah yang kemudian menarik Pemerintah Kota Nanjing, Tiongkok untuk membangun kerjasama dengan Pemerintah Kota Semarang.
Mereka melihat banyak destinasi di Kota Semarang yang bisa dikembangkan, kami sejalan terkait ini," tandas Wali Kota Semarang, Hendi.
- KAI Daop 6 Dukung Program Asta Cita Pemerintah Melalui KA BIAS
- Mahasiswi IPB Korban Pemutusan Sepihak Beasiswa Bisa Kuliah Lagi
- Dinporapar Jateng Setel Lagu Via Vallen Dan Agnes Monica Hingga Asian Games 2018 Berakhir