BKKBN Minta Generasi Muda Hidup Terencana

Prihatin dengan anak-anak usia muda yang terjerumus narkoba hingga pergaulan bebas, anggota komisi IX DPR RI, Dewi Aryani meminta para anak muda hidup terencana.


Hal itu dikatakannya dalam acara Sosialisasi Program Pembangunan Keluarga Bersama Mitra Kerja tahun 2019 di kompleks Akbid Jatibarang, kabupaten Brebes.

"Generasi muda harus jadi generasi produktif. Mereka harus hidup terencana terukur dan memiliki cita-cita yang luhur," katanya pada RMOLJateng, Rabu (13/2/2019).

Acara tersebut merupakan program Kerja dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang bertemakan Pentingnya Generasi Sehat dan Generasi Terencana.

Dewi Ariyani selaku anggota DPR RI berkomitmen untuk mengawal dan memperjuangkan anggaran untuk kegiatan BKKBN, demi masa depan bangsa.

Hadir dalam acara Dewi ariyani (komisi 9 DPR RI ),Sanuri (Tim Pengawal pemerintah dan pembangunan daerah TP4D), Agus Pujianto (bkkbn),farikhah (Organisasi Pemerintah Daerah Keluarga berencana / OPDKB ).

Perwakilan BKKBN, Agus Pujianto menambahkan peserta yang hadir dari PIK atau pusat informasi konseling kesehatan Jatibarang brebes,  warga setempat dan siswa SLTA.

Acara tersebut berlangsung meriah dengan dooprize yang di bagikan bagi peserta berupa sepeda ontel , hp dan hadiah hiburannya lainnya.

Peserta juga antusias dan sangat aktif di samping ada hiburan tari  dari siswa sosialisasi tentang Advokasi program dan KIE prgram KKBPK.

"Kami harap acara ini mampu memberikan pendidikan pembelajaran dan pencerahan kepada masyarakat khususnya generasi muda terhadap baik dan selamat nya masa depan generasi bangsa," katanya.