- Cabor Tenis Meja APG 2022 Dipindah ke Sport Hall Terminal Tirtonadi Solo
- 10 Ribu Pesepeda Ramaikan Bhayangkara Fun Bike Polres Purworejo
- Pemkab Batang Bakal Lengkapi Sarana Olahraga GOR Abirawa
Baca Juga
Atlet berangkat ke Bandung saat itu dengan kategori seni gerak yaitu M. Miftakhul Anam, Laudiya Chintiya B, Hervina Nur Rahmadhani, Febri Nadya Fitriana, Esatarya Wulan Fitrahanny, Erissa Aulya Firdawati. Sedangkan untuk kategori tarung bebas ialah, Eric Tyo Abdi N, Riddo Wijdan D, Gerlavista Elena Z.
Pelatih cabor Tarung Derajat Kabupaten Pati Subagja berharap hasil terbaik dalam babak kualifikasi tersebut Pati bisa mewakili Jawa Tengah mampu menjadi juara umum.
"Alhamdulillah, Jawa Tengah Juara Umum 2 dengan perolehan empat medali emas, dua medali perak dan tiga medali perunggu," ungkapnya, Kamis (26/10). Dari hasil tersebut, berhak lolos ke PON XXI Aceh-Sumut 2024.
"Harapan tentunya para atlet nantinya bisa mendapatkan hasil terbaik juga pada PON. Walau mereka masih baru di nasional. Yang pasti para atlet harus berjuang maksimal terlebih dahulu," jelasnya.
Pada porprov Agustus 2023, Tarung Derajat Pati berhasil membawa pulang tujuh medali emas, empat medali perak dan lima medali perunggu. Hal inilah salah satu faktor mengantarkan tarung derajat Pati menjadi juara umum cabor tarung derajat mengungguli daerah lainnya diantaranya Kota Semarang.
Subagja bersyukur lantaran hasil program latihan membuat tarung derajat Pati menorehkan prestasi melampaui target direncanakan.
- Bupati Wonogiri Sediakan Bonus Rp 100 Juta untuk Peraih Medali Emas PON Papua
- Lagi-lagi Strategi Bonggo Pribadi Mandul, Persiku Dibabat Adyaksa FC 2-1
- Gibran Janji Lanjutkan Mega Proyek Paralympic Training Center