Dinas Kesehatan Kota Pekalongan melaksanakan pemeriksaan tes swab gratis kepada warganya di 27 kelurahan.
- Dorong Pengembangan BUMD, Pemkot Semarang Bersinergi Dengan Kejari Kota Semarang
- SPSI Salatiga Usulkan Skala Upah
- Perdana di Banjarnegara, Puluhan Wartawan Tingkatkan Kekompakan Lawan Oknum Nakal
Baca Juga
Dinas Kesehatan Kota Pekalongan melaksanakan pemeriksaan tes swab gratis kepada warganya di 27 kelurahan.
Kepala Dinkes Kota Pekalongan, Slamet Budiyanto mengungkapkan bahwa masyarakat Kota Pekalongan dapat memanfaatkan layanan tes swab gratis ini dengan datang ke kelurahan masing-masing sesuai jadwal yang telah ditentukan mulai pukul 09.00-11.00 WIB.
"Tes swab gratis bagi warga Kota Pekalongan dimulai kemarin, Rabu (18/11). Ada 75 orang warga setempat yang telah mengikuti tes swab, ditambah juga ada pegawai OPD Lingkungan Pemkot Pekalongan yang pada saat pemeriksaan tes swab di kantornya berhalangan hadir," kata Budi, Senin (23/11).
Dengan pemeriksaan tes swab ini,lanjut Budi, status kesehatan masyarakat bisa diketahui terpapar virus Covid-19 atau tidak.
Budi mengajak masyarakat Kota Pekalongan untuk mengikuti swab tes gratis di kelurahan setempat dengan membawa persyaratan KTP dan mencantumkan nomor hp.
"Sebenarnya dengan pemeriksaan tes swab ini sangat bermanfaat bagi diri sendiri dan keluarga, ketika kita tahu bahwa status kita negatif,maka kita aman dan tenang, dan tidak perlu takut terinfeksi," jelasnya.
Untuk yang terkonfirmasi positif nanti akan dihubungi untuk bisa ditangani supaya bisa menjalani isolasi mandiri di rumah maupun jika tidak memungkinkan di rumah, akan difasilitasi di rumah isolasi gedung diklat.
"Warga ber-KTP luar daerah tapi berdomisili di Kota Pekalongan pun bisa mengikuti," ujarnya.
Salah satu warga yang memanfaatkan layanan tes swab gratis di kelurahan Podosugih, Muttaqin, menyampaikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan Kota Pekalongan yang telah memfasilitasi tes swab gratis ini.
Ia mendengar tes swab mandiri berkisar Rp900 ribu. Menurutnya, biaya itu terlalu mahal untuk dirinya. "Semoga sehat," harapnya.
- Hijaukan Alam, 1.000 Pohon Ditanam Polres Kebumen
- CPPPK Banjarnegara Terima Keputusan Pemerintah Terkait Pelantikan Oktober 2025
- Perkuat Komitmen Kerjasama, UKSW dan PMI Teken MoU