Disperindag Beri Penjelasan Terkait Naiknya Harga Cabai di Jateng

Pedagang cabai di Pasar Karang Ayu Semarang, Kamis (1/8). Umar Dani/RMOLJateng
Pedagang cabai di Pasar Karang Ayu Semarang, Kamis (1/8). Umar Dani/RMOLJateng

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Jawa Tengah menanggapi terkait kenaikan harga cabai di sejumlah daerah di Jawa Tengah dengan beberapa jenis-jenis cabai mulai dari cabai rawit merah, cabai rawit besar, cabai merah kriting, hingga cabai rawit hijau.


Kepala Bidang Perdagangan Dalam Negeri Sucahyo membeberkan jumlah naik turunnya harga cabai mulai dari tanggal 26 Juli sampai dengan 31 Juli 2024 di sejumlah wilayah di Jawa Tengah.

Menurut Sucahyo kenaikan harga cabai di pengaruhi oleh beberapa faktor salah satunya tentang faktor iklim.

"Ada beberapa faktor yang mempengaruhi antara lain faktor panas yang berkepanjangan, kekurangan air, faktor iklim hingga serangan hama" kata Sucahyo.

Dia menambahkan, karena faktor itu menyebabkan  jumlah panen berkurang, ditambah jumlah demain atau kebutuhannya cukup banyak.

"Sebagai contoh sekarang banyak sekali kan di warung-warung terdapat level pedas sehingga kebutuhanya cukup tinggi dan membuat hargai cabai cenderung ada kenaikan,"katanya.

Ia juga menyebutkan sejumlah daerah dengan penghasil cabai terbanyak antara lain Temanggung, Magelang, Boyolali, dan kebumen.

Pihaknya juga mengatakan tidak ada kendala bagi petani dengan naiknya harga cabai dan untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Petani juga tidak mengalami kendala, kalau di lihat dari kenaikan harga cabai sebetulnya masih relatif wajar dibandingkan beberapa waktu lalu yang angkanya sampai menyentuh 100 rb per kg Jadi para petani masih bisa mencukupi kebutuhan pasar walaupun ada kenaikan harga karena faktor-faktor yang yang saya sebutkan tadi,"imbuhnya.

Sementara salah satu pedagang cabai di Pasar Karang Ayu, Ermawati (45) mengatakan Sudah sepekan harga cabai di tokonya harganya mulai naik. Hal tersebut berdampak dengan sepinya pembeli.

"Sebelum naik sudah sepi ini malah di tambah naik lagi, cuma bisa pasrah. Kalau harapannya ke pemerintah ya mencarikan solusi agar harga cabai tak mengalami kenaikan dengan jangka waktu yang panjang,"keluhnya.